4 Resep dan Cara Membuat Pakan Kucing Sendiri di Rumah: Murah Meriah dan Praktis

4 Resep dan Cara Membuat Pakan Kucing Sendiri di Rumah: Murah Meriah dan Praktis

Resep dan Cara Membuat Pakan Kucing Sendiri di Rumah -freepik / Freepik-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Bagi beberapa dari kita yang terkendala biaya, membuat pakan kucing sendiri adalah jalan keluar untuk memberikan asupan nutrisi pada anak bulu. 

Salah satu cara merawat agar kucing tetap sehat dan aktif adalah dengan memberikan mereka asupan gizi seimbang yang mereka butuhkan untuk menjalani hari. 

Tapi, untuk melakukan hal itu, kita perlu memberikan makanan bernutrisi tinggi serta gizi seimbang. 

Beberapa opsi yang tersedia adalah wet food dan dry food yang merupakan makanan khusus kucing. 

Tapi bagaimana jika kita terkendala oleh biaya? 

Enggak perlu khawatir, karena kita bisa mendapatkan sumber nutrisi untuk Anabul dari sumber lain. 

Salah satu caranya adalah dengan membuat pakan kucing sendiri menggunakan bahan-bahan yang tersedia di rumah. 

BACA JUGA: Tips Memilih Pakan Kucing Kampung di Petshop yang Berkualitas, Bagus untuk Kitten dan Kucing Usia Dewasa

BACA JUGA: Pakan Kucing Kampung Kemasan: Solusi Praktis dan Ekonomis untuk Kesehatan Anabul Kamu

Apa Saja Nutrisi yang Diperlukan Anabul? 

Sebelum membuat makanan untuk si Anabul, perlu diketahui terlebih dahulu kebutuhan nutrisi mereka. 

Dilansir oleh laman Pets WebMD, kucing membutuhkan daging sebagai pakan utama karena mereka karnivora.

Kandungan yang mereka butuhkan, antara lain: 

- Protein. Zat ini banyak terdapat dalam daging-dagingan dan ikan yang berfungsi sebagai penunjang pertumbuhan kucing. Untuk kitten, kandungan ini sangat penting karena mereka masih dalam proses pertumbuhan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: