Mengenal Cheat Day, Ternyata Punya Banyak Manfaat untuk Mendukung Program Diet!

Mengenal Cheat Day, Ternyata Punya Banyak Manfaat untuk Mendukung Program Diet!

Ilustrasi manfaat cheat day saat diet.-jcomp/Freepik.com -

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Cheating day atau cheat day ternyata punya banyak manfaat buat diet. Salah satunya bisa jadi solusi untuk sejenak memenuhi keinginan nafsu makan terhadap makanan-makanan olahan yang biasanya dihindari saat diet.

Dengan kata lain, cheat day bisa jadi ajang refreshing saat sedang melakukan program diet. Berikut penjelasan tentang cheat day dan cara melakukan cheat day yang baik dan benar.

Mengenal Cheat Day saat Diet

Cheat day adalah waktu atau hari di mana kamu diperbolehkan mengkonsumsi apapun jenis makanan yang kamu inginkan selama satu hari penuh, baik itu makanan sehat maupun kurang sehat saat sedang melakukan program diet.

Biasanya cheat day dilakukan di akhir pekan, cukup satu kali dalam seminggu setelah satu minggu full kamu sudah mengkonsumsi makanan real food yang sehat.

Bahkan beberapa penganut diet ketat mengambil waktu cheat day cukup satu kali dalam sebulan.

BACA JUGA:Diet Bikin Makan Ngga Enak? Begini Tips Tetap Makan Enak Meski sedang Diet

BACA JUGA:Suka Ngemil Tapi Pengen Langsing? Ini Solusinya, 5 Menu Cemilan Sehat yang Enak Cocok untuk Diet

Ternyata meski terkesan melanggar aturan diet dengan mengonsumsi makanan-makanan olahan seperti es krim, junk food, dan sejenisnya, saat cheat day memiliki beberapa manfaat dan justru bisa mendukung program dietmu lho. Berikut ini penjelasannya:

Manfaat Cheat Day

Meski terkesan melakukan pelanggaran saat sedang diet dengan bebas mengkonsumsi makanan apapun saat cheat day, ternyata cheat day punya beberapa manfaat yang bagus untuk diet lho.

1. Menghindari Stres saat Diet

Dengan melakukan cheat day dapat menghindari kemungkinan mengalami stres saat diet. Yang mana stres dapat mengecilkan metabolisme tubuh dan produksi hormon kenyang.

Pada tubuh kita terdapat hormon lapar (ghrelin) dan hormon kenyang (leptin). Nah kedua hormon ini bisa saja terganggu jika tubuh mengalami beberapa kendala salah satunya stres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: