Imbas Proyek Irigasi Provinsi Molor, Musim Tanam Petani di Kabupaten Pekalongan Mundur 2 Bulan

Imbas Proyek Irigasi Provinsi Molor, Musim Tanam Petani di Kabupaten Pekalongan Mundur 2 Bulan

Akibat proyek irigasi di DI Padurekso di Desa Karangsari, Kecamatan Karanganyar, molor, berdampak sebagian wilayah di Kabupaten Pekalongan mundur masa tanamnya. -Hadi Waluyo-

"Berkali-kali. Surat resmi kami sudah layangkan. Koordinasi secara face to face sudah kami laksanakan. Ya memang gimana itu ngikuti kontrak saja, karena dari PSDA prov juga ngikuti kontrak, dengan pemberian kesempatan kerja 50 hari kalender sehingga dilaksanakan sesuai kontraknya. Informasinya dari provinsi itu kena denda hampir 50 hari kalender," kata dia. 

Ditambahkan, proyek itu sesuai masa pelaksanaannya selesai pada Oktober 2023. Jadi kalender pekerjaannya sudah tepat. Proyek selesai di saat musim tanam mulai. "Namun karena belum selesai, maka ada perpanjangan hingga November sampai Desember, 50 hari kalender itu," imbuhnya.

Sementara itu, sumber dari PSDA Provinsi Jawa Tengah menyebutkan, pekerjaan proyek itu sudah akan selesai, dan Jumat besok air bisa dialirkan untuk kebutuhan musim tanam (MT) 1. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: