Buat Liburanmu Lebih Seru, Yuk Baca 4 Novel Misteri Berlatar Jepang Karya Keigo Higashino!

Buat Liburanmu Lebih Seru, Yuk Baca 4 Novel Misteri Berlatar Jepang Karya Keigo Higashino!

Buat Liburanmu Lebih Seru, Yuk Baca 4 Novel Misteri Berlatar Jepang Karya Keigo Higashino!--

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Tentu kamu tidak lagi asing dengan novel berjudul Keajaiban Toko Kelontong Namiya, bukan? Ternyata masih banyak, loh, novel misteri berlatar Jepang karya Keigo Higashino yang memiliki alur tidak kalah seru dengan novel Keigo yang satu itu!

Keigo Higashino merupakan penulis novel misteri asal Jepang yang sangat populer, termasuk di tanah air Indonesia.

Karyanya banyak mewarnai rak-rak best seller di toko buku karena alur tak umum yang disajikannya.

Jika kamu merupakan pecinta novel misteri, maka novel misteri berlatang Jepang karya Keigo Higashino di bawah ini bisa jadi akan memenuhi selera membacamu.

Langsung saja, yuk simak sampai akhir!

BACA JUGA:Plot Twist dalam 4 Novel Thriller Terjemahan Ini Akan Mengejutkanmu!

BACA JUGA:4 Novel Pembunuhan yang Bikin Kamu Merinding Sebadan-badan, Simak Daftar Lengkapnya!

Keajaiban Toko Kelontong Namiya

Jika berbicara tentang rekomendasi novel misteri berlatar Jepang karya Keigo Higashino, tentu novel yang satu ini harus selalu berada di urutan pertama.

Dalam karya fenomenalnya yang satu ini, Keigo Higashino berkisah tentang tiga perampok amatiran yang bersembunyi di Toko Kelontong Namiya ketika berada dalam kejaran aparat hukum. Mereka adalah Atsuya, Kohei, dan Shota.

Namun, di tengah persembunyian mereka, hal mengejutkan justru terjadi. Mereka menerima surat dari masa lalu yang berisi tentang pertolongan.

Surat itu juga menjadi pembuka dari misteri-misteri yang mereka hadapi yang berkaitan erat dengan toko tua yang mereka jadikan tempat bersembunyi.

Kesetiaan Mr. X

Tidak perlu diragukan lagi popularitanya, novel misteri berlatar Jepang karya Keigo Higashino ini bahkan meraih angka penjualan buku tertinggi kedua di Jepang baik dalam kategori fiksi maupun nonfiksi. Total penjualannya mencapai 800 ribu eksemplar!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: