Punya Stok Pisang di Rumah? Yuk Bikin Camilan dari Pisang yang Cocok Buat Teman Minum Teh, Lezat dan Praktis

Punya Stok Pisang di Rumah? Yuk Bikin Camilan dari Pisang yang Cocok Buat Teman Minum Teh, Lezat dan Praktis

Camilan Dari Pisang yang Cocok Buat Teman Minum Teh-Ilustrasi Camilan Dari Pisang yang Cocok Buat Teman Minum Teh-Instagram

Bahan 2, blender:

  • 200 gr daging pisang raja
  • 3/4 sdt air lemon

Bahan 3, ayak:

  • 120 gr terigu protein sedang
  • 10 gr santan bubuk
  • 1/2 sdt baking soda

Bahan 4, aduk rata:

  • 65 gr santan instan
  • 10 gr air kelapa tua
  • 50 gr minyak biji anggur
  • 40 gr susu kental manis putih Bendera
  • 2 gr butter
  • Garam halus
  • Essens pisang ambon

Bahan keju:

  • 170 gr cream cheese, suhu ruang
  • 7,6 gr organic vanilla
  • 1/2 sdt air lemon
  • 50 gr gula halus
  • 15 gr susu kental manis putih Bendera
  • 12 gr susu cair full cream
  • 1 butir telur
  • 13 gr tepung terigu protein rendah

Cara membuat:

  1. Adonan keju. Haluskan keju dengan spatula. Masukkan bahan lain kecuali telur dan tepung. Aduk rata lalu masukkan telur, aduk rata.
  2. Terakhir tepung, aduk rata. Saring bila perlu. Masukkan piping bag. Tuang di cetakan 1/3 sisihkan.
  3. Kocok bahan 1 dengan kecepatan tinggi sampai putih mengembang.
  4. Turunkan speed 1, masukkan bahan 2 bertahap. Sampai rata.
  5. Masukkan bahan 3 bertahap mixer sampai rata, lalu masukkan bahan 4 bertahap, mixer sampai rata. Matikan mixer, lalu aduk balik. Pastikan tak ada cairan mengendap di bawah.
  6. Tuang adonan ke piping bag. Lalu semprot ke cetakan di atas adonan keju. Kukus 20-30 menit sampai matang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: