Kota Santri Memiliki Kebudayaan yang Adiluhung

Kota Santri Memiliki Kebudayaan yang Adiluhung

KAJEN - Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi kedatangan tamu kehormatan yaitu pesulap nasional Joe Thunder yang sudah sangat terkenal, Jumat (8/11/2019).

Kata Bupati, tujuan beliau ke sini di samping silaturahmi, juga untuk memupuk rasa persaudaraan, perkawanan dan sekaligus menyapa masyarakat Kabupaten Pekalongan melalui magic yang beliau miliki nanti akan ditampilkan sesuatu yang tidak pernah terjadi di Indonesia.

"Atraksinya menjelaskan betapa Indonesia kaya dengan sumber daya manusia, kaya sekali dengan sumber daya yang terus-menerus. Dan ini memberikan inspirasi bagi kita semua untuk mempelajari sesuatu yang tidak mungkin, yang irasional ternyata nanti bisa dijelaskan secara rasional," katanya.

Dijelaskan, Indonesia mempunyai kekayaan budaya yang adiluhung, apalagi di Kabupaten Pekalongan ini. "Oleh karena itu, kehadiran Joe Thunder di Kabupaten Pekalongan saya sangat mengapresiasi dan mudah-mudahan nanti bisa menghibur masyarakat Kabupaten Pekalongan sekaligus informasi kepada generasi muda kita agar jadilah orang yang bermanfaat untuk sesama karena itu adalah cita-cita ideal kita semua," ujar Bupati.

Sementara itu, Joe Thunder menyampaikan inilah yang bisa diberikannya untuk negeri tercinta Indonesia dan semuanya itu datangnya dari Allah.

"Demi bangsa Indonesia bersatu saya merelakan bagian dari pada organ tubuh saya ini yang akan saya berikan. Ini adalah warna yang berbeda dari perbedaan itu," kata Master Joe.

Diterangkan, ternyata indah sekali ibarat kata dalam mencetak/menciptakan pelangi walaupun berbeda warna tapi indah di tatap mata. Di situlah keindahan.

"Jadi misi daripada apa yang saya atraksikan adalah menyatukan perbedaan dan bijak dalam pengabdian apapun bentuknya saya. Saya minta doa dari semua yang hadir di sini untuk menarik mobil dengan bagian tubuh saya itu dengan alat vital saya ya bagian yang terlemah daripada organ tubuh kita ini saya korbankan demi bangsa Indonesia bisa bersatu," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: