Fatal! Ini 5 Kesalahan Saat Interview Kerja yang Sering Dilakukan Oleh Fresh Graduate, Ancam Nasib Kariermu!

Fatal! Ini 5 Kesalahan Saat Interview Kerja yang Sering Dilakukan Oleh Fresh Graduate, Ancam Nasib Kariermu!

Kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate--freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID Wawancara kadang adalah pengalaman pertama fresh graduate, sehingga terdapat beberapa kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate.

Wawancara kerja atau job interview merupakan salah satu proses krusial bagi seseorang yang ingin memperoleh pekerjaan.

Sangat disayangkan jika seseorang tidak bisa menjalankan proses ini dengan baik, sebab sejatinya berada di proses wawancara kerja merupakan hal yang tidak mudah.

Banyak pelamar kerja yang hanya berhenti di proses seleksi administratif dan tidak berkesempatan mendapat panggilan interview.

Orang kadang tidak menyadari bahwa ada kesalahan fatal yang menghambat proses rekruitmennya untuk menjadi pekerja.

BACA JUGA Tips Public Speaking, 5 Cara Menghilangkan Gemetar Saat Grogi Ketika Berbicara di Depan Umum

Terlebih untuk orang yang baru saja lulus, akan sangat membantu jika sudah mempersiapkan diri dengan matang sehingga bisa menghindari kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate.

Lantas, apa saja kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate yang bisa dikatakan cukup fatal tersebut?

Yuk, simak daftar kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate agar kamu bisa mempersiapkan diri untuk menghindarinya!

BACA JUGA 6 Tips untuk Memperbaiki Komunikasi yang Buruk dengan Pasangan, Jawaban untuk Kegundahan Hubunganmu

Terlambat

Kesalahan paling fatal dalam interview kerja dan bisa mempengaruhi kesan pertama recruiter terhadap dirimu adalah terlambat. Melakukan kesalahan ini akan membuatmu dinilai tidak disiplin dan tidak profesional. 

Pewawancara besar kemungkinan akan mempertimbangkan kesalahan saat interview kerja yang sering dilakukan oleh fresh graduate yang satu ini sebagai alasan untuk tidak melanjutkan kerja sama denganmu.

Selain itu, terlambat saat hendak wawancara juga akan membuatmu tidak memiliki waktu lebih banyak untuk menenangkan diri, mengamati situasi, atau meninjau kembali materi wawancara tertentu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: