Cerita Rakyat Pekalongan: Perjuangan Warga Melawan Penjajah dan Sejarah Penamaan Desa Bulakpelem, Sragi

Cerita Rakyat Pekalongan: Perjuangan Warga Melawan Penjajah dan Sejarah Penamaan Desa Bulakpelem, Sragi

Cerita rakyat dari Desa Bulakpelem-Aghistna Muhammad-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang sejarah penamaan Desa Bulakpelem, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan.

Sudah kita ketahui bersama, nama desa yang ada di pulau Jawa ini kebanyakan memiliki asal-usul sejarahnya.

Sebuah desa yang masuk dalam Kecamatan Sragi bernama Desa Bulakpelem juga demikian, ia memiliki sejarah mengapa dinamai Bulakpelem.

Cerita rakyat tentang sejarah penamaan Desa Bulakpelem ini dilansir dari buku "Mendongeng Pekalongan" yang disusun oleh Taufik Hidayat dan Akar Atya.

BACA JUGA:Cerita Rakyat Pekalongan: Misteri Dibalik Keindahan Bukit Watu Ireng di Kandangserang

Asal-usul Nama Desa Bulakpelem

Alkisah pada sekitar tahun 1675 masehi ada 4 orang pemuda yang datang ke sebuah hutan di Kadipaten Pekalongan.

Keempat pemuda tersebut bernama Babar, Salongko, Sarpan, dan  Dipondriyo.

Mereka datang ke hutan itu untuk membabat dan membangun pemukiman baru.

Namun hutan itu ternyata tidak benar-benar tanpa penghuni, di dalamnya ada beberapa penduduk yang sudah tinggal di sana.

BACA JUGA:Situs Watu Bahan di Kecamatan Doro: Peninggalan Kuno yang Sudah Berusia 2 Juta Tahun yang Lalu

BACA JUGA:Situs Arkeologi Pekalongan: Candi Bagol di Kecamatan Doro yang Dibangun di Atas Punden Berundak

Para penduduk merasa senang dengan kedatangan pemuda-pemuda tersebut, sebab mereka giat dalam membuka lahan baru yang berguna untuk pemukiman dan pertanian.

Kenyamanan penduduk terusik ketika penjajah mulai masuk ke pemukiman mereka yang saat itu belum diberi nama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: