Simak Review Jujur Kelebihan dan Kekurangan Redmi 13C yang Unggulkan Aspek Visual Impresif, Baca Sebelum Beli!

Simak Review Jujur Kelebihan dan Kekurangan Redmi 13C yang Unggulkan Aspek Visual Impresif, Baca Sebelum Beli!

kelebihan dan kekurangan Redmi 13C--freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Dirilis pada bulan Desember, kelebihan dan kekurangan Redmi 13C banyak mendapat sorotan karena HP ini terbilang merupakan smrtphone spesifikasi tinggi dengan versi harga yang lebih murah.

Iming-iming spesifikasi dan fiturnya tentu membuat pengguna gandrung, terlebih harganya sudah ramah budget.

Dibanderol pada kisaran harga Rp1.499.000 untuk varian RAM 6/128 GB dan Rp1.799.000 untuk varian RAM 8/256 GB, Xiaomi sebagai pihak vendor seolah sengaja membawa HP ini untuk menjadi primadona yang tidak bisa ditolak pesonanya.

Namun, dengan kelebihan dan kekurangan Redmi 13C yang tidak bisa diabaikan, apakah HP ini masih worth it untuk dibeli? Kamu perlu menemukan jawabannya melalui deskripsi review yang akan disajikan dalam artikel ini agar kamu memiliki pertimbangan yang baik sebelum membelinya. Yuk, simak!

BACA JUGA Berasa Pakai Kamera Digital! Ini 5 HP dengan Kamera Jernih Anti Goyang, Bikin Video Stabil Pakai EIS dan OIS

BACA JUGA 4 HP 5G Harga 2 Jutaan yang Turun Harga di Awal Mei 2024, Makin Murah dengan Konektivitas Tinggi

Kelebihan Redmi 13C

Mulai dari kelebihannya, kelebihan yang pertama dalam deretan kelebihan dan kekurangan Redmi 13C versi artikel ini adalah bahwa HP yang satu ini sudah dilengkapi NFC dengan harga cuman Rp1,5 juta.

Di mana dengan adanya NFC ini, kamu sudah bisa melakukan top up kartu e-toll dan e-money sendiri melalui aplikasi m-banking tanpa repot mengisi ke ATM ataupun miniarket lagi.

Kalau kamu butuh smartphone dengan NFC tapi budget-nya cuma mentok Rp1,5 juta, smartphone ini adalah pilihan yang pas.

Kelebihan yang kedua adalah dari segi performa yang bagus. Dari segi chipset memang tidak ada perubahan dibanding seri sebelumnya, yaitu Redmi 12C. HP ini masih tetap menggunakan Helio G85.

Namun, yang berbeda kali ini adalah bahwa dia dipadukan dengan RAM yang lebih gede yaitu 6 GB atau 8 GB. Jenisnya juga sudah LPDDR4X. Perpaduan jeroan ini saat di-benchmark dengan AnTuTu menghasilkan skor 281.000-an. 

Performa ini sangat lancar dan nyaman digunakan untuk pemakaian kasual harian, bahkan dipakai gaming juga masih bisa banget misalnya untuk main PUBG Mobile, dia bisa dapat ke setting grafic smooth ultra.

Di HP ini gameplay-nya udah lancar dan oke banget buat dipakai mabar bareng teman-teman. Kalau untuk game yang lebih ringan seperti Free Fire bisa dapat setting grafik rata kanan dan lancar dengan frame rate yang sangat memadai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: