Kapolres Pekalongan Didampingi Ketua Bhayangkari Sematkan Baret Kepada Bintara Remaja 

Kapolres Pekalongan Didampingi Ketua Bhayangkari Sematkan Baret Kepada Bintara Remaja 

Kapolres Pekalongan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan sematkan baret ke bintara remaja.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN.DISWAY.IDKapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Pekalongan menyiramkan air bunga dan menyematkan baret kepada perwakilan bintara remaja yang telah mengikuti kegiatan tradisi pembaretan, Rabu, 22 Mei 2024.

Kegiatan pembaretan sendiri dilaksanakan mulai Selasa, 21 Mei 2024, dan berakhir pada Rabu, 22 Mei 2024.

AKBP Wahyu Rohadi mengatakan, tradisi tersebut sebagai bentuk pengukuhan dan penerimaan mereka menjadi bagian dari keluarga besar Polres Pekalongan.

"Kegiatan pembaretan merupakan suatu wujud kebanggaan kalian, bahwa baret yang Anda kenakan sekarang ini bukan semata-mata mudah mendapatkannya, butuh perjuangan, tantangan dan rintangan bagi Anda sekalian dalam menggunakan baret tersebut," ujarnya.

Dalam pembaretan tersebut, puluhan bintara remaja itu mengikuti beragam rangkaian kegiatan tradisi dan diakhiri dengan upacara penyiraman air bunga serta penyematan baret secara simbolis oleh Kapolres Pekalongan yang dilanjutkan oleh PJU dan Perwira.

Baca juga:Tradisi Pemantapan dan Pembaretan, Kapolres Pekalongan Lepas 25 Bintara Polri Lulusan TA 2023/2024

Mereka telah menerima pembekalan dari Fungsi Propam, Satbinmas, Satlantas dan Satreskrim. Selain itu juga mendapatkan materi lapangan.

"Selamat kepada para bintara remaja Polri yang telah melaksanakan rangkaian kegiatan orientasi dan pembinaan tradisi ini dengan baik dan lancar. Terima kasih juga kepada seluruh panitia," ucap Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: