Presiden Jokowi Akan Takziah ke Rumah Duka Almarhumah Syarifah Salma Istri Habib Luthfi

Presiden Jokowi Akan Takziah ke Rumah Duka Almarhumah Syarifah Salma Istri Habib Luthfi

Presiden Jokowi dijadwalkan akan takziah ke rumah duka almarhumah Syarifah Salma istri Habib Luthfi, begini suasana pengamanan di rumah duka menjelang kedatangan Presiden Jokowi, Rabu, 29 Mei 2024. -Wahyu Hidayat/Radar Pekalongan-

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan takziah ke rumah duka Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya, istri Habib Luthfi bin Yahya, di kediaman Habib Luthfi yang berlokasi di Noyontaan Gg 7, Kelurahan Noyontaansari, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan, pada Rabu siang, 29 Mei 2024.

Akan hadirnya Presiden Jokowi untuk melayat di Kota Pekalongan ini sebagaimana disampaikan Komandan Kodim (Dandim) 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya.

Dandim Rizky menuturkan, Presiden akan hadir bersama istri, pada pukul 11.00 WIB. Namun pihaknya belum bisa memastikan siapa lagi tokoh maupun pejabat yang akan ikut takziah bersama Jokowi.

"Saat ini yang pasti presiden RI Jokowi beserta istri hadir, dan untuk pejabat yang lainnya belum tahu," kata Dandim saat dikonfirmasi wartawan di depan kediaman Habib Luthfi, Rabu, 29 Mei 2024.

Dandim menyampaikan, pihaknya bersama Polri tengah melakukan pengamanan di sejumlah titik. Antara lain di rumah duka, Masjid Jami' Kauman, dan kompleks pemakaman Sapuro.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Innalillahi wa Innailaihi Rojiun, Syarifah Salma Istri Habib Luthfi bin Yahya Meninggal Dunia

Pantauan sampai pukul 10.30 WIB, peningkatan keamanan sudah dilakukan oleh aparat TNI-Polri maupun Banser di rumah duka, Jalan Dr Wahidin, maupun di jalur menuju ke kediaman Habib Luthfi.

Anggota Paspampres juga sudah terlihat berjaga di rumah duka. Sejumlah ulama, tokoh, dan pejabat juga sudah hadir di rumah duka untuk ikut berbelasungkawa dan mendoakan almarhumah.

Sebagaimana diberitakan, Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya, istri Maulana Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya, meninggal dunia pada Selasa malam, 28 Mei 2024.

Informasi yang diterima, Syarifah Salma wafat di usia 66 tahun di RS Budi Rahayu Kota Pekalongan pada pukul 21.55 WIB.

Almarhumah rencananya akan disalatkan di Masjid Jami' Kauman, untuk selanjutnya dimakamkan di pemakaman Sapuro, Kota Pekalongan, pada Rabu, 29 Mei 2024.

BACA JUGA:Jenazah Syarifah Salma Istri Habib Luthfi Akan Disalatkan di Masjid Jami' dan Dimakamkan di Sapuro bada Ashar

Ketua Pengurus Kanzus Sholawat, Faizin Sapali, menuturkan jenazah almarhumah dijadwalkan sudah sampai di Masjid Jami' pukul 14.00 WIB, kemudian disalatkan di masjid tersebut. 

Selanjutnya, ba'da Ashar awal, jenazah akan diberangkatkan ke tempat pemakaman umum Sapuro, Kelurahan Sapuro Kebulen, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, dan dimakamkan di kompleks pemakaman keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: