Terapkan Indonesian Home, Hotel Santika Pekalongan Punya Treatment Spesial Setiap Weekend Bagi Para Tamu

Terapkan Indonesian Home, Hotel Santika Pekalongan Punya Treatment Spesial Setiap Weekend Bagi Para Tamu

Treatment- Hotel Santika Pekalongan memiliki treatment spesial setiap weekend bagi para tamunya.-Foto-Dok. Hotel Santika Pekalongan

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Keistimewaan setiap unit yang dimiliki Hotel Santika Indonesia terletak pada kekentalan ciri khas budaya Indonesia baik dari segi arsitektur maupun dari segi pelayanan yang diberikan. 

Hal ini sesuai dengan value brand Santika Indonesia Hotel and Resort “Indonesian Home”. Hotel Santika Pekalongan menerapkan Indonesian Home dalam setiap pelayanan yang diberikan. 

BACA JUGA:Komitmen Selamatkan Bumi, Hotel Santika Pekalongan Ganti Kemasan Botol Plastik Jadi Botol Kaca

Dengan berpegang pada semboyan “Hospitality From The Heart” dan nilai Santika tentang Indonesian Home. Hotel Santika Pekalongan punya cara sendiri untuk memberikan Spesial Treatment kepada tamunya. 

Spesial treatment yang dimaksud ini merupakan treatment khusus yang diberikan setiap weekend kepada para tamu longstay. 

BACA JUGA:Family Fun Bike, Jelajah Sehat Kota Semarang Bersama Santika Indonesia Hotels & Resorts

Hotel Santika Pekalongan memiliki beberapa tamu longstay yang berasal dari Mancanegara. Para tamu longstay ini merupakan pekerja asing yang bekerja di area kota Pekalongan.

Berawal dari hal tersebutlah, General Manager Hotel Santika Pekalongan melalui tim House Keeping Hotel Santika punya cara untuk membuat tamu longstay ini terkesan dalam pelayanan yang diberikan. Yaitu dengan memberikan treatment berupa Towel Art beserta kalimat penyemangat yang diberikan setiap Sabtu pagi. 

BACA JUGA:Fortis Health and Spa Kini Hadir di Hotel Howard Johnson Pekalongan

Towel Art tersebut akan di set up di bed setiap Sabtu Pagi. Dengan sedikit sentuhan dari hati tersebut harapannya bisa membuat tamu longstay terkesan dengan pelayanan yang diberikan. 

Selain itu bisa menjadi penyemangat di Weekend yang notabene merupakan hari libur mereka. 

"Penerapan tersebut merupakan cara kami untuk memberikan pelayanan yang bisa menyentuh ke hati para tamu melalui treatment khusus yang walaupun simple things, tapi bisa sangat membuat tamu yang diberikan kata-kata penyemangat tersebut bisa terkesan," Ungkap GM Secretary dan Public Relations Hotel Santika Pekalongan, Diah Astika Dewi, dalam Keterangan yang dibagikan

BACA JUGA:Tawaran Paket Wedding di Hotel Pekalongan, Harga Mulai Rp66 Juta dengan Fasilitas Lengkap

"Ini adalah cara kami menerapkan Indonesian Home. Apa lagi, para tamu long stay ini kan jauh dari Negara asalnya, jauh dari keluarganya, sehingga harapannya kami bisa memberikan kehangatan seperti berada di rumah sendiri dengan pelayanan yang kami berikan, tetapi juga dengan tetap mengunggulkan nilai-nilai kultur Indonesia," tandas dia.(Adv/ap3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: