Sambut Hari Jadi Ke-76, Polwan Polres Pekalongan Goes to School di SMPN 1 Kedungwuni

Sambut Hari Jadi Ke-76, Polwan Polres Pekalongan Goes to School di SMPN 1 Kedungwuni

Polwan Polres Pekalongan melaksanakan kegiatan Polwan Goes to School di SMPN 1 Kedungwuni, Senin, 12 Agustus 2024.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN.CO.ID – Dalam rangka menyambut Hari Jadi Polwan ke-76 yang jatuh pada tanggal 1 September 2024, para anggota Polwan Polres Pekalongan melaksanakan kegiatan Polwan Goes to School di SMPN 1 Kedungwuni, Senin, 12 Agustus 2024.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kanit Binmas Polsek Kedungwuni Ipda Nur Haji Rida wati, diikuti para anggota Polwan lainnya. Kedatangan anggota Polwan Polres Pekalongan disambut dengan baik oleh Kepala Sekolah SMP N 1 Kedungwuni Khoirul Huda serta para guru.

Dalam kesempatan itu, Ipda Rida menyampaikan beberapa materi. Diantaranya pengenalan tupoksi Kepolisian, kenakalan remaja, stop bullying, upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba dan tertib berlalu lintas.

Kegiatan ini mendapatkan tanggapan yang positif, baik dari guru maupun para siswa. Terbukti sebanyak 850 siswa-siswi SMPN 1 Kedungwuni ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Ipda Rida saat dikonfirmasi mengatakan, Polwan Goes to School ini dalam rangka menyambut hari jadi Polwan ke-76.

Baca juga:Sambut Hari Polwan Ke-76, Polwan Polres Pekalongan Anjangsana Ke Beberapa Purnawirawan

"Giat Polwan Goes to School merupakan rangkaian kegiatan Polwan Polres Pekalongan dalam rangka Hari Jadi Polwan ke-76," katanya.

Rida menambahkan, selain mendekatkan dengan kalangan pelajar, Polwan Goes to School juga untuk meningkatkan kesadaran pelajar tentang arti pentingnya patuh hukum, serta untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme dan cinta tanah air.

"Melalui Polwan goes to school, kami mengajak kalangan pelajar untuk menjadi siswa yang berprestasi meraih cita-cita," ujar dia. 

"Jadilah anak yang berprestasi, baik dalam bidang ilmu pengetahuan maupun dalam bidang olahraga. Berlomba-lombalah dalam meraih prestasi agar menjadi anak yang dapat dibanggakan," lanjut dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: