MA Muhammadiyah Batang Gelar Pemilihan Ketua Organisasi dengan Suasana Demokrasi
PILIH - Pelajar MA Muhammadiyah Batang melaksanakan pemilihan ketua organisasi dengan model Pemilu.-Radar Pekalongan/Novia Rochmawati-
BATANG, RADAR PEKALONGAN - MA Muhammadiyah Batang (MAM Batang) sukses menyelenggarakan Pemilihan Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Hizbul Wathan (HW), dan Palang Merah Remaja (PMR) periode 2025/2026 sebagai bagian dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan lil Alamin (P5RA). Tema kegiatan kali ini adalah Suara Demokrasi, bertujuan menanamkan nilai-nilai demokrasi kepada para siswa.
Proses pemilihan dirancang menyerupai Pemilihan Umum (Pemilu), mulai dari pembentukan badan ad hoc seperti KPPS dan PTPS, hingga pemutakhiran data pemilih yang melibatkan seluruh siswa, guru, dan karyawan. Tahapan pemilihan dimulai dengan pencalonan ketua organisasi dari siswa kelas X dan XI yang memiliki jiwa kepemimpinan, diikuti dengan penyampaian visi dan misi pada 9–11 Desember 2024.
Kesiswaan MA Muhammadiyah Batang, Famila Aqlis Prasti menjelaskan kegiatan ini menjadi bentuk nyata implementasi P5RA.
“Pelaksanaan pemilihan ketua organisasi ini adalah wujud penanaman demokrasi sejak dini. Kegiatan ini diharapkan membekali siswa dengan karakter dan kecakapan sebagai warga negara yang baik, serta mengenalkan prosedur pemilu yang benar,” ujarnya saat diwawancarai, Rabu 18 Desember 2024.
BACA JUGA:GOW Diharap Jadi Mitra Dukung Pemberdayaan Perempuan di Batang
Pada H-1 sebelum pemungutan suara, undangan disampaikan kepada pemilih yang memenuhi syarat. Pemungutan suara berlangsung pada Selasa, 17 Desember 2024, dengan hasil Ketua IPM terpilih Yanuar Afiyanto, Ketua HW terpilih Eko Kurniawan, dan Ketua PMR terpilih Trimo.
Kegiatan ini diakhiri dengan refleksi bersama, menguatkan pemahaman siswa tentang pentingnya demokrasi sebagai wujud cinta tanah air dan bangsa. Sebagai bagian dari kurikulum berbasis P5RA, acara ini tidak hanya mendidik siswa tentang mekanisme demokrasi, tetapi juga menumbuhkan karakter kepemimpinan, tanggung jawab, dan integritas.
Melalui kegiatan ini, MAM Batang membuktikan komitmennya dalam mencetak generasi muda yang berintegritas dan berdaya saing dalam kehidupan bermasyarakat. (nov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: