PCNU Batang Gelar Rapat Pleno I, Bahas Kinerja Organisasi

PCNU Batang Gelar Rapat Pleno I, Bahas Kinerja Organisasi

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Batang menggelar Rapat Pleno I pada Sabtu 8 Februari 2025 di Gedung PCNU Batang.-Istimewa -

BATANG, RADARPEKALONGAN.CO.ID – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten BATANG menggelar Rapat Pleno I pada Sabtu 8 Februari 2025 di Gedung PCNU BATANG.

Rapat ini dihadiri oleh pengurus lengkap dari Syuriah, Musytasyar, A'wan, Tanfidziyah dan Ketua-Sekretaris dari Lembaga dan Banom.

Dalam forum itu, para lembaga dan badan otonom (banom) melaporkan pelaksanaan program di semester satu sekaligus rencana kerja ke depan PCNU Batang. 

Ketua PCNU Batang, Kiai Ahmad Munir Malik, dalam sambutannya menyampaikan bahwa rapat pleno ini memiliki tiga agenda utama.

BACA JUGA:Pj Bupati Batang Surati Menteri PU, Jalur Pantura Mulai Diperbaiki

BACA JUGA:Langganan Banjir, SMPN 9 Batang Butuh Anggaran Rp 500 Juta untuk Antisipasi Banjir

"Pertama, kami mendengarkan laporan kinerja dari seluruh lembaga dan badan otonom (banom) PCNU Batang. Kedua, kami membahas rencana kerja untuk semester berikutnya. Ketiga, kami melakukan evaluasi terhadap kendala dan hambatan dalam pelaksanaan program," ujarnya.

Dari paparan kinerja lembaga dan banom PCNU Batang, dirumuskan beberapa isu strategis yang akan menjadi fokus ke depan PCNU Batang di tahun 2025, yaitu:

1. Gerakan sekolah di Ma'arif untuk meningkatkan kualitas pendidikan berbasis NU.

2. Pengembangan sekolah, madrasah, dan pesantren inklusi.

3. Advokasi Peraturan Bupati (Perbup) terkait pesantren.

4. Advokasi penempatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di lokasi asal kerja.

5. Advokasi beasiswa untuk pendidikan tinggi.

6. Gerakan Keluarga Mashlahat untuk memperkuat ketahanan keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: