4 Bahan Alami untuk Mengatasi Rambut Kering, Ini Cara Pakainya

4 Bahan Alami untuk Mengatasi Rambut Kering, Ini Cara Pakainya-Freepik-
RADARPEKALONGAN.CO.ID – Berikut beberapa bahan alami untuk mengatasi rambut kering agar mudah diatur dan tak mudah rontok.
Ada beragam faktor yang menyebabkan rambut jadi kering, salah satunya karena rambut yang kurang nutrisi, rambut yang sering terkena paparan sinar matahari, dan masih banyak yang lainnya.
Terlebih lagi bagi mereka yang sering erkena asap polusi, hal inilah yang juga menjadi salah satu faktor rambut kering dan rusak.
Untuk mengatasi masalah tersebut sebenarnya kamu bisa menggunakan bahan alami untuk mengatasi rambut kering dan rusak berikut ini.
BACA JUGA:3 Cara Ampuh Memutihkan Gigi Kuning dalam 1 Hari, Cuma Pakai Bahan Rumahan Aja!
BACA JUGA:5 Daftar Lipstik Hanasui untuk Kulit Sawo Matang dan Bibir Gelap, Bikin Wajah Auto Cerah!
Bahan alami untuk mengatasi rambut kering
1. Buah alpukat
Bahan alami untuk mengatasi rambut kering yang pertama adalah buah alpukat.
Buah alpukat ini memiliki kandungan vitamin A, vitamin E, protein serta kandungan mineral yang mampu memperbaiki kondisi rambut rusak dengan cara melembapkan hingga mampu menguatkan batang rambut.
Adapun cara menggunakannya yakni dengan mengupas lalu melumatkan satu buah alpukat dan tambahkan dua sendok makan minyak zaitun.
Setelah itu kamu bisa mencampurkan lalu mengaduk kedua bahan tersebut hingga rata. Setelah itu oleskan ke rambut yang sebelumnya sudah kamu cuci hingga bersih.
BACA JUGA:5 Daftar Lipstik Hanasui untuk Kulit Sawo Matang dan Bibir Gelap, Bikin Wajah Auto Cerah!
BACA JUGA:NEW LAUNCH! Review DAZZLE ME Color Chrome Melt To Dew Lip Click, Solusi Bibir Cantik Anti Kering
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: