Cara pemakaian:
- Pertama, pastikan wajah dalam kondisi bersih
- Oleskan masker putih telur dan lemon secara merata ke area bruntusan
- Diamkan masker selama 10 sampai 15 menit
- Lakukan sampai masker benar-benar mengering
- Kalau sudah kering, bilas wajah dengan air mengalir sampai bersih
Bagaimana? Apakah kamu tertarik mencoba cara menghilangkan bruntusan dengan bahan alami ini?
Pastikan kamu mencobanya dengan melakukan tes tempel atau patch test terlebih dahulu ya. Jika tidak terdapat reaksi efek samping yang merugikan apapun, maka kamu bisa menggunakannya secara rutin.