KOTA - Proyek pekerjaan pengendalian banjir rob Sungai Loji-Banger Kota Pekalongan yang dimulai sejak tahun lalu, saat masih terus berjalan. Salah satunya adalah pembuatan parapet di Sungai Loji. Kegiatannya antara lain berupa pemancangan sheet pile di sisi kiri maupun kanan Sungai Loji, sepanjang kurang lebih 7,5 kilometer.
Pemancangan sheet pile ini sendiri merupakan bagian dari proyek Pekerjaan Pengendalian Banjir dan Rob Sungai Loji - Banger Pekalongan Paket I oleh Kementerian PUPR melalui Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana.
Pantauan di lapangan, Selasa (23/8/2022), pemancangan sheet pile sudah mencapai sisi timur Jembatan Loji. Terpantau, sejumlah pekerja sedang memasang sheet pile di sisi utara sungai, masuk wilayah Kampung Bugisan, Kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan.
Proses pemancangan sheet pile ini sempat menarik perhatian warga setempat maupun para pengguna jalan yang kebetulan melintas di Jembatan Loji. Mereka menonton aktivitas pemancangan tersebut dari atas Jembatan Loji, yang lokasinya hanya beberapa meter dari lokasi pekerjaan.
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Sungai dan Pantai 2 BBWS Pemali Juana Dani Prasetyo menjelaskan bahwa saat ini progres Pekerjaan Pengendalian Banjir dan Rob Sungai Loji - Banger Pekalongan Paket I sudah mencapai kurang lebih 27 persen.
"Untuk kegiatannya saat ini adalah pemancangan sheet pile di Sungai Loji, kemudian juga pembangunan kolam tambat labuh di dekat Kali mati," katanya, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.
Selain itu juga pembuatan kolam retensi di sebelah barat. Dilanjutkan dengan rencana pembangunan bendung gerak di Sungai Loji.
Dani membeberkan bahwa pemasangan sheet pile di Sungai Loji itu dilakukan di sisi kanan maupun kiri sungai, dengan panjang total kurang lebih 7,5 kilometer. Adapun tinggi parapet dan sheet pile yang dipasang nantinya hampir sama dengan yang sudah terpasang di daerah Krapyak. "Nanti hampir sama dengan yang sudah dibangun melalui program KotaKu di Krapyak," bebernya.
Pihaknya menargetkan pemasangan sheet pile akan selesai tahun ini. Namun diakuinya saat ini masih ada kendala dalam penyelesaian pemancangan sheet pile, terutama berkaitan dengan pembebasan lahan di lokasi terdampak.
"Pemancangan masih ada beberapa kendala masalah lahan di sisi barat. Kami masih menunggu dari Pemkot Pekalongan untuk penyelesaian pembebasan lahannya," ungkapnya.
Jika pemancangan sheet pile sudah selesai, pekerjaan akan difokuskan ke pembangunan bendung gerak di Sungai Loji. Pembangunan bendung di Sungai Loji ini menurut Dani menunggu setelah kolam tambat labuh jadi. Nantinya, kapal-kapal yang masih berada di alur Sungai Loji akan dipindahkan ke kolam tambat labuh. "Setelah kapal dipindahkan, nanti akan kita mulai pengerjaan bendungnya," tuturnya. (way)