Senangnya UMKM, Dagangannya Dilarisi ASN

Kamis 19-08-2021,13:20 WIB

BATANG - Di tengah PPKM, Pemkab Batang menginisiasi program Nglarisi Dodolan UMKM. Di mana baik ASN maupun pegawai BUMD dan lainnya diajak untuk membeli produk UMKM lokal. Perwakilan Kordinator UMKM, Agus mengakui para pelaku UMKM sangat senang dan terbantu dengan program ini.

"Mewakili teman-teman lainnya, kami sangat mengapresiasi adanya program ini. Sudah kami bagi tiap kelompok di masing-masing kecamatan. Alhamdulillah program ini disambut baik oleh para ASN. Dan kami selaku UMKM sangat terbantu. Tadi ada salah satu UMKM yang lapor ke saya sangat senang, setelah dagangannya diborong salah satu OPD. Meskipun produknya sederhana dan tradisional tetap diminati," jelas Agus yang juga Sekretaris Pubber ini saat diwawancarai, Rabu (18/8/2021).

Dijelaskan, pihaknya setiap hari melakukan koordinasi dengan OPD terkait program jemput bola bazar UMKM. Bazar ini pun dibuat secara bergilir dengan mematuhi prokes Covid-19. Tak hanya melalui bazar, produk UMKM ini pun juga ditawarkan melalui katalog. Di mana nantinya produk bisa dipesan melalui telepon dan diantarkan ke konsumen.

"Jadi mungkin ketika bazar ada yang belum dapat kesempatan untuk membeli, sehingga kami juga siapkan katalog produk. Dimana nantinya para ASN bisa memesan dengan telepon. Nanti barang akan sekaligus dikirim sembari Cash on Delivery," imbuhnya.

Pihaknya berharap program ini dapat berjalan rutin ke depan. Meskipun pandemi sudah berakhir, pihaknya berharap produk UMKM lokal bisa terus menjadi pilihan bagi masyarakat Batang. Selain itu, Agus juga mengapresiasi para ASN dan masyarakat yang sudah mendukung UMKM untuk bertahan di tengah pandemi.

"Kami juga gunakan momen ini untuk saling sinergi dan kolaborasi antar UMKM, sehingga tidak ada kompetisi antar UMKM, tetapi kita sama-sama membangun UMKM Batang yang lebih maju," pungkasnya. (nov)

Tags :
Kategori :

Terkait