BRI Cabang Pekalongan Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

Selasa 25-02-2020,09:14 WIB

SALURKAN- BRI Cabang Pekalongan Salurkan Bantuan Korban Banjir, Senin (24/2).

KOTA - Segenap pimpinan dan manajemen Bank BRI Cabang Pekalongan, terjun langsung untuk menyalurkan bantuan bagi korban banjir di Kota Pekalongan, Senin (24/2/2020).

"Keterlibatan BRI ini merupakan bentuk kepedulian nyata terhadap korban banjir di wilayah Pekalongan. BRI bersama pihak-pihak terkait akan berusaha menyalurkan bantuan yang menjadi kebutuhan utama bagi para korban," tutur Pimpinan BRI Cabang Pekalongan, Riadi Arief Aladin.

Jenis bantuan yang disalurkan BRI beragam mulai dari beras, mie instan, popok bayi, air mineral, susu, obat masuk angin cair, lotion anti nyamuk, pembalut wanita, biskuit, biskuit bayi, minyak goreng dan sejumlah bantuan dalam bentuk lainnya.

Bantuan diserahkan langsung oleh Pemimpin Cabang BRI Pekalongan ke sejumlah titik posko pengungsian yaitu di masjid Al Karomah, Dapur Umum stadion Hoegeng serta Kecamatan Pekalongan Utara. Turut hadir pula Wakil Wali Kota Pekalongan, A Afzan Arslan Djunaid serta Dandim 0710 Pekalongan, Letkol Inf Arfan Johan Wihananto.

"Bantuan kami salurkan kepada posko pengungsian korban banjir yang ada dimasjid Al Karomah, Dapur Umum stadion Hoegeng serta Kecamatan Pekalongan Utara, "lanjutnya.

BRI berharap dengan adanya sedikit bantuan ini mampu meringankan masyarakat Pekalongan yang tengah terkena musibah banjir. "Berharap mampu meringankan masyarakat Pekalongan yang tengah terkena musibah ini,"pungkasnya. (ADV/ap3)

Tags :
Kategori :

Terkait