STKIP Muhammadiyah Batang Siap Jalani Akreditasi

Minggu 16-02-2020,19:40 WIB

MUSYAWARAH - Ketua PDM Muhammadiyah Batang, Nasikhin didampingi sekretaris PDM, Suwanto saat mendengarkan laporan dari pengurus PCM dalam kegiatan Musyawarah PDM di SKB Batang, Minggu (16/2/2020). NOVIA ROCHMAWATI

BATANG - Memasuki tahun kedua, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Batang siap menjalani akreditasi. Program akreditasi ini dilakukan untuk menjamin mutu pelayanan pendidikan di kampus yang terletak di Rejosari Barat Tersono ini.

Hal tersebut seperti disampaikan Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Batang, Nasikhin di sela kegiatan Musyawarah PDM Batang, Minggu (16/2/2020) di SKB Batang.

"Akreditasi STKIP Muhammadiyah Batang ini menjadi salah satu program unggulan yang tengah menjadi fokus PDM Batang. Dan memasuki tahun kedua ini kami juga akan terus meningkatkan fasilitas, menyiapkan hardware dan softwarenya pula. Terlebih minat kuliah di sana lumayan tinggi karena kami punya terobosan kuliah bagi pekerja di amal usaha Muhammadiyah," jelasnya.

Nasikhin menjelaskan, dengan adanya program ini diharapkan ke depannya semakin menarik minat masyarakat ke depan untuk berkuliah di STKIP Muhammadiyah Batang. Tak hanya itu, ke depan pihaknya juga berencana untuk membuka Internasional Muhammadiyah Boarding School di Limpung.

Dalam Musyawarah PDM kali ini tidak hanya membahas terkait program unggulan Muhamadiyah dalam bidang Pendidikan. Tapi juga program unggulan lainnya seperti progres pembangunan RSI Muhamadiyah dan hal urgen lainnya. Termasuk persiapan Muktamar Muhammadiyah yang akan dilaksanakan 1-5 Juli di UMS Solo.

"Kami akan mengirim utusan baik dari PDM maupun PDA. Selain itu kami juga kirimkan penggembira yang diperkirakan akan mencapai 35 bus dari 15 Kecamatan, untuk menyemarakkan Muktamar nanti," tutur Nasikhin.

Muhamadiyah dengan perkembangan situasi nasional, global maupun regional ini terus berusaha meningkatkan kualitas. Baik dari kualitas SDM, amal usaha, maupun tingkat konsolidasi antar anggota, dan komunikasi dengan seluruh komponen bangsa.

"Kita tinggal satu tahun lagi menuju Musda. Oleh karenanya kami ke depan akan memastikan program kerja dan unggulan kami bisa dicapai dan terlaksana dengan baik," pungkasnya. (Nov)

Tags :
Kategori :

Terkait