KARANGDADAP - Rencana pembangunan Rest Area di jalur tol Pemalang-Batang masuk wilayah Desa Pegandon, Kecamatan Karangdadap, Kabupaten Pekalongan, diminta untuk memerhatikan warga sekitar. Hal itu diperlukan agar ekonomi warga bisa ikut meningkat dengan keberadaan rest area tersebut.
Kepala Desa Pegandon, Habibah mengungkapkan, pihaknya berharap agar jika nanti rest area selesai dibangun, diharapkan ada alokasi ruko atau kios untuk agar bisa berjualan di tempat tersebut.
"Kebanyakan warga Pegandon itu usahanya konveksi mas, jadi saya berharap dari pihak pengembang atau investor juga memprioritaskan warga sekitar untuk menempati ruko atau kios di rest area. Bisa dengan sewa atau kontrak ataupun membeli ruko tersebut," jelas Habibah.
Habibah juga sudah berkomunikasi dengan pihak investor supaya tidak hanya memberikan janji-janji saja, namun harus ditepati supaya warga Pegandon juga bisa merasakan manfaat dari rest area di tol tersebut.
"Saya belum tahu dapat jatah berapa kios atau ruko, yang penting saya berharap agar warga pegandon mendapatkan peluang besar untuk berjualan di rest area tersebut," harap Habibah. (rir)