WONOPRINGGO,RADARPEKALONGAN - Kanit Binmas Polsek Wonopringgo Bripka Ervina Kartikasari dan Bhabinkamtibmas Briptu Heru Setiawan menyambangi sekolah YMI Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan, Senin, 24 Juli 2023. Kedua polisi ini melakukan komunikasi dialogis bersama siswa YMI Wonopringgo.
Baca juga:MPLS Dimulai, Polsek Wiradesa Sosialisasikan Kenakalan Remaja
Bripka Ervina menjelaskan, tujuan dari kegiatan sambang adalah untuk menjalin kemitraan dan mendekatkan diri dengan dunia pendidikan yang ada di wilayah Kecamatan Wonopringgo.
“Selain hal tersebut, sambang ini sekaligus sebagai upaya melakukan pencegahan kepada para siswa agar tidak terlibat dalam aksi kenakalan remaja yang bisa berdampak buruk pada masa depan para siswa,” ujarnya.
Ia menyampaikan kepada para siswa untuk menjauhi dan menghindari segala aksi yang bisa merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Baca lagi:MPLS SMAN Petungkriyono Pekalongan, Kapolsek Petungkriyono Sosialisasikan Bahaya Narkoba
“Hindari miras, pergaulan bebas, balap liar dan jangan sekali-kali dekat dan berhubungan langsung dengan narkoba,” tandas Kanit Binmas Polsek Wonopringgo.
Dalam kesempatan itu pula, Kanit Binmas Polsek Wonopringgo memberikan motivasi kepada para siswa untuk lebih giat dalam belajar demi menggapai cita-cita yang diharapkan.