Kemasannya cukup elegan dengan warna navy atau biru dongker. Aromanya juga cuku khas namun akan hilang setelah diaplikasikan. Lipstik ini bertekstur creamy dengan hasil warna yang pigmented.
Beberapa varian warna Viva Lipstick yaitu merah, pink, oranye, ungu, dan warna coklat metalik. Harganya murah, yaitu mulai dari Rp 16 ribuan saja.
BACA JUGA:Inilah Petunjuk yang Benar Cara Memutihkan Wajah dengan Bengkoang, Noda Hitam Auto Minder
5. O Two O 2 in 1 Matte Liquid Lipstick Lip Cream
Rekomendasi merk lipstik murah tapi bagus berikutnya adalah O Two O 2 in 1 Matte Liquid Lipstick Lip Cream. Dibanderol dengan harga mulai Rp 16 ribuan saja, lipstik ini hadir dengan 12 varian warna. Produk ini berasal dari Cina yang mengombinasikan lipstik dan lip cream sekaligus, sesuai dengan namanya.
6. Sariayu Lipstik Imut
Kemasan lipstik ini sesuai dengan namanya, imut dan hadir dalam berbagai warna cerah yang menunjukkan keceriaan. Lipstik murah tapi bagus ini dibanderol dengan harga mulai Rp 20 ribu. Kandungan di dalamnya ada vitamin A, E, dan F untuk menutrisi bibir.
Kamu bisa memilih varian seperti Serimpi, Ronggeng 11, Ronggeng 12, Lenggong 16, dan Lenggong 17, yang disesuaikan dengan jenis skin tone kamu.
7. Just Miss Lip Pencil
Sesuai dengan namanya, lipstik murah tapi bagus ini memiliki bentuk yang menyerupai pensil dengan tutup bening pada bagian atasnya. Mungkin kamu akan langsung teringat crayon saat melihatnya. Ada berbagai pilihan warna dan dibanderol dengan harga Rp 16 ribu saja.
8. Mukka Colour Lipstick
Lipstik murah tapi bagus yang terakhir yaitu Mukka Colour Lipstick. Harganya Rp 17 ribuan dengan beberapa varian warna. Kamu bisa menggunakan warna pink, merah, maroon, atau orange sesuai dengan varian yang cocok di kulitmu. (*)