RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Ternyata ada beberapa jus untuk memutihkan kulit dari dalam, lho. Mengonsumsinya bisa membantu mengatasi wajah kusam dan membuat glowing dalam hitungan hari.
Perawatan kulit memang sangat perlu ya. Tapi tidak hanya kulit wajah saja, akan menjadi lebih bagus lagi jika kita memperhatikan kesehatan dan penampilan kulit seluruh tubuh.
Nah, jika kamu pergi ke klinik kecantikan untuk mendapatkan wajah yang bersih, sehat, cerah, dan glowing maka kamu juga perlu mendapatkannya untuk kulit tubuh juga.
Tidak harus pergi ke klinik kecantikan lagi, kok. Perawatan bisa kamu lakukan secara alami, dan dilakukan dari dalam.
Maksudnya, kamu bisa mengonsumsi makanan dengan kandungan nutrisi untuk kulit. Berikut beberapa rekomendasi jus untuk memutihkan kulit dari dalam yang enak dan segar:
1. Jus Delima
Delima mengandung asam punicic dan asam lemak omega 3 yang bagus untuk menjaga kelembapan kulit.
Buah ini akan bermanfaat untuk memperbarui sel kulit, mengencangkan kulit, dan mencegah kulit dari penuaan dini.
Nah, kamu bisa mengolahnya menjadi jus untuk memutihkan kulit dari dalam. Kandungan di dalamnya juga termasuk vitamin C yang bisa melawan bakteri dan jamur di kulit.
Dengan begitu, kulit pun akan terhindar dari kusam. Jus delima yang kamu konsumsi juga bisa mencegah dan mengobati jerawat yang membandel, lho. Manfaat ini didapat berkat kandungan antimikroba alami di dalamnya.
2. Jus Timun