4. Kualitas berbanding lurus dengan ketahanan
Memiliki laptop yang tahan lama akan membantu melindungi finansial karena semakin sedikit laptop yang diproduksi semakin sedikit produksi karbonnya.
Selain menjaga lingkungan, memiliki laptop dengan kualitas baik dan tahan lama dapat menghemat anggaran biaya.
BACA JUGA:Bolehkah Ngecas Laptop Sampai 100%? Simak 5 Cara Cerdas Merawat Baterai Laptop Agar Berumur Panjang
BACA JUGA:Kenapa Laptop Baru Lemot? Begini Penjelasannya dan Cara Mengatasi Laptop Lemot Jadi Ngebut
Untuk memastikan produk laptop awet, maka carilah laptop yang telah melalui pengujian. Sebagaimana laptop yang lolos pengujian Standar Militer AS yang menguji ketahanannya secara ekstrim.
Selain itu pilihlah laptop yang komponennya dapat memungkinkan peningkatan atau upgrade di masa mendatang.
5. Daur ulang
Hal penting yang perlu diketahui dalam memilih laptop yang awet dan ramah lingkungan yaitu apakah produsen laptop dapat mendaur ulang laptop.
Hal ini dapat membantu pengguna mendaur ulang ketika menukarkannya dengan yang baru. Sehingga pengguna tidak menyumbang limbah elektronik yang berbahaya bagi lingkungan.
Itulah tips memilih laptop awet dan ramah lingkungan yaitu dengan mengenali beberapa ciri-ciri di atas. Semoga informasi ini bermanfaat.(*)