Bahan A:
- 50 gr susu cair
- 25 gr gula pasir
- 12 gr custard powder, larutkan dengan 1 sdm susu cair
- 12 gr gelatine powder
- 60 ml air
- 250 gr daging durian
Bahan B:
- 150 gr cream cheese
- 15 gr gula pasir
- 150 gr whipcream
Cara membuat:
- Aduk jadi satu biskuit dan unsalted butter, masukkan ke dalam wadah dan padatkan sebagai base cheesecake. Masukkan kulkas hingga set.
- Campur gelatine dengan air, biarkan hingga mengembang. Masak susu dengan gula hingga mendidih menggunakan api kecil.
- Masukkan custard powder yang sudah di larutkan dengan susu. Masak kembali hingga mendidih. Matikan api masukkan larutan gelatine, aduk rata sisihkan hingga tidak panas. Setelah dingin, masukkan daging durian. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok cream cheese dengan gula pasir hingga cream cheese lembut. Masukkan whipcream, kocok rata. Campur adonan durian dengan cream cheese. Aduk rata dan tuang ke dalam wadah yang sudah di beri base biscuit. Diamkan di kulkas hingga set minimal 3 jam.
- Cheese cake durian siap dihidangkan.
BACA JUGA:Apa Saja Sih Resep Olahan Pisang Tanduk Simpel? Yuk Cek Kumpulan Resep Berikut, Catat Ya!
BACA JUGA:Bikin Sendiri Yuk Minuman yang Bisa Mengecilkan Perut dari Jus Enak dan Murah Meriah, Ini 3 Resepnya
3. Kue Lumpur Durian
Bahan:
- 250 gr daging durian
- 200 ml air
- 100 ml krimer kental manis
- 5 sdm gula pasir
- 2 butir telur
- 150 gr tepung terigu
- 100 ml minyak goreng
Cara membuat:
- Panaskan cetakan kue lumpur dengan api kecil. Cetakan tidak perlu diolesi minyak atau margarin. Ketika cetakan sudah panas dan adonan dituang berbunyi "cess". Maka kue tidak akan lengket.
- Selain terigu dan minyak goreng, campur semua bahan lalu blender hingga halus.
- Masukkan terigu, aduk rata dengan whisk.
- Masukkan minyak goreng, aduk rata. Tuang ke dalam cetakan kue lumpur, lalu setelah bagian atas agak kering tutup cetakan lalu masak hingga matang dan bagian atas kering. Siap disajikan.
BACA JUGA:Animo Masyarakat Tinggi, Angkot Gratis Bawazier Kembali Keliling Pekalongan
4. Ketan Pandan Nangka Saus Durian
Bahan ketan pandan:
- 500 gr beras ketan, rendam 1 jam
- 400 ml santan sedang
- 100 ml air panas
- 5-6 lembar daun pandan, potong-potong
- 1/2 sdm garam
Saus durian:
- 250 gr daging durian
- 100 ml susu kental manis
- 300 ml santan sedang
- 1 sdt tepung maizena
- 2 sdm margarin atau salted butter, dilelehkan
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- Garam secukupnya
Pelengkap:
- Nangka, dipotong dadu kecil secukupnya
- Kacang mete sangrai, dicincang secukupnya
Cara membuat:
- Kukus beras ketan selama 15 menit, angkat dan taruh di wadah.
- Blender santan bersama potongan daun pandan, saring. Rebus larutan santan pandan bersama garam hingga mendidih.
- Tuang santan ke beras ketan yang sudah dikukus tadi sambil diaduk agar merata. Perhatikan konsistensi beras ketan, apabila kurang pulen bisa ditambah air panas secukupnya.
- Kukus lagi ketan hingga matang sekitar 30 menit. Angkat dari kukusan, sisihkan.
- Blender semua bahan saus durian jadi satu kecuali daun pandan. Rebus bahan yang diblender bersama daun pandan hingga meletup-letup sambil terus diaduk. Matikan api bila saus telah mengental.
- Penyajian: susun ketan di atas piring. Siram dengan saus durian. Beri taburan nangka dan kacang mete cincang. Siap dihidangkan.