RADARPEKAONGAN.DISWAY.ID - Ada beragam resep olahan pisang kepok dan manfaatnya bagi kesehatan yang telah dirangkum dari berbagai sumber. Bagi yang menyukai pisang kepok, mari cari tahu selengkapnya dalam artikel ini.
Pisang kepok menjadi salah satu jenis pisang yang digemari masyarakat. Pasalnya, jenis pisang ini memiliki rasa yang manis dan tekstur daging yang lembut sehingga menambah kenikmatan rasanya.
Meskipun dapat disantap langsung, akan tetapi jenis pisang ini lebih dianjurkan untuk diolah terlebih dahulu. Tapi jangan khawatir, karena banyak ragam olahan pisang kepok yang dapat kamu coba sendiri.
Pisang kepok dikenal sebagai buah yang mempunyai segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Kandungan serat alami dapat membantu kelancaran pencernaan.
Nah, jika bosan mengkonsumsi pisang kepok langsung atau hanya dikukus. Kamu dapat mencari tahu berbagai resep olahan pisang kepok yang enak dan mudah dibuat. Salah satunya dengan membaca artikel ini sampai selesai.
Namun sebelum mengetahui ragam resepnya, mari mencari tahu lebih dalam manfaat yang terkandung dalam pisang kepok.
BACA JUGA:Bikin Nagih! Inilah 4 Resep Bolu Pisang Kepok Panggang Tanpa Mixer, Super Lembut Anti Gagal
Pisang kepok memiliki kandungan zat pectin yang bermanfaat untuk mencegah sembelit dan konstipasi. Selain itu, kandungan kalium didalamnya berfungsi untuk memaksimalkan penyerapan kalsium pada tulang.
Dengan begitu, tulang akan menjadi lebih kuat dan terhindar dari berbagai penyakit atau gangguan kesehatan pada tulang.
Pisang kepok juga mengandung probiotik yang berfungsi untuk penyerapan nutrisi dalam tubuh dengan baik. Nah, bagi anda yang memiliki tekanan darah tinggi, sangat dianjurkan untuk mengkonsumsinya.
Pasalnya, pisang kepok dapat membantu tubuh dalam mengendalikan tekanan darah. Hal ini dikarenakan terdapatnya kandungan sodium dan kalium pada pisang kepok akan membantu tekanan darah.
Terdapatnya kandungan mineral yang kompleks sangat membantu mencegah naiknya tekanan darah. Itulah beberapa manfaat baik pisang kepok untuk kesehatan tubuh.
Setelah mengetahui manfaatnya, berikut beberapa resep olahan pisang kepok yang dibuat menjadi berbagai camilan yang enak.
1. Keripik pisang
- Pisang kepok iris tipis
- Bawang putih
- Gula pasir
- Garam
- Minyak goreng