5. Susunlah perpaduan menu antara masakan yang mudah dengan masakan yang sedikit lebih rumit
Perencanaan menu dalam seminggu dibuat agar memudahkan kamu dalam memasak. Oleh karena itu, waktu serta tingkat kesulitan memasak pun perlu diperhatikan ketika kamu menyusun daftar menu untuk 1 minggu.
Jangan sampai, kamu menjadi kelelahan serta kehabisan waktu hanya untuk menyiapkan makanan saja. Oleh sebab itu, cara yang paling mudah adalah dengan memadukan masakan cepat serta mudah dengan masakan yang memiliki metode sedikit rumit.
Misalnya, ketika kamu akan memasak pepes ikan yang cukup rumit dan memakan banyak waktu, maka kamu bisa memadukannya dengan tahu atau tempe goreng dan sayur bening.
Itulah beberapa cara menyusun daftar menu bekal suami selama seminggu. Dengan menyusun menu makanan selama seminggu kedepan, kamu tidak akan bingung untuk memikirkan menu makanan apa yang harus dimasak untuk besok atau hari-hari setelahnya.
Selain itu, kamu juga tak perlu bolak-balik ke pasar setiap hari untuk membeli bahan-bahan. Sebab daftar bahan untuk memasak selama seminggu penuh sudah tertata dan tercatat rapi.(*)