RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Saat diet kita dianjurkan untuk memperbanyak konsumsi buah dan sayur karena kalorinya yang rendah dan kaya nutrisi. Selain itu buah dan sayur bisa dijadikan olahan jus yang ampuh hempaskan lemak membandel.
Apalagi lemak pada bagian paha yang kerap kali sulit untuk dihilangkan.
Untuk menghilangkan lemak membandel di area paha, Anda bisa mencoba beberapa olahraga yang fokus membakar lemak dan melatih otot paha. Seperti lari, squat, bersepeda dan sejenisnya.
Kemudian imbangi juga dengan pola makan sehat agar tidak terjadi penumpukan lemak.
Untuk lebih efektif, sertakan juga dengan rutin konsumsi jus yang ampuh hempaskan lemak berikut ini sebagai ramuan alami yang bantu optimalkan proses pembakaran lemak paha.
1. Jus Jeruk Bali dan Daun Mint
Pada jeruk Bali ditemukan senyawa fitokimia yang dapat mengurangi kadar insulin dalam tubuh dan meningkatkan proses pembakaran lemak. Dan juga, mengonsumsi jeruk Bali secara rutin dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.
Perpaduan dengan daun mint akan menghasilkan ramuan yang pas untuk diet karena sifat daun mint yang dapat menekan nafsu makan.
2. Jus Pepaya dan Jeruk Nipis
Buah pepaya adalah solusi alami yang sering digunakan saat timbul masalah pencernaan seperti sembelit. Kandungan pada pepaya memang sudah terbukti dapat melancarkan pencernaan dan memberi rasa kenyang lebih lama.
BACA JUGA:Cara Mengonsumsi Ramuan Diet Jeruk Nipis dengan Madu, dan 5 Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh
Sedangkan kandungan pada jeruk nipis sudah bukan menjadi rahasia lagi ampuh menjadi bahan alami yang dapat merontokkan lemak berkat kandungan asam sitrat yang ada di dalamnya.