RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - SMPN 12 Pekalongan totalitas menjalankan peran sebagai Sekolah Ramah Anak (SRA). Berbagai program dijalankan untuk memenuhi standar SRA sehingga bisa membuat siswa merasa nyaman dan aman belajar di sekolah.
Kepala SMPN 12 Pekalongan Ani Yuniati telah melakukan langkah nyata terkait dengan isu-isu yang berkembang terutama di 3 Kementerian ini.
BACA JUGA:Bekali Siswanya dengan Ketrampilan Life Skill
BACA JUGA:New Program Bilingual School Disambut Antusias Siswa
"Kami mengucapkan terima kasih atas support yang positif, yang mendukung kami untuk menciptakan sekolah yang nyaman dan menyenangkan," ungkap Ani
Setelah adanya komitmen dari sekolah ini, ke depan tidak hanya agen perubahan dan guru saja namun juga seluruh warga sekolah bisa turut menjaga komitmen bersama secara berkelanjutan.
BACA JUGA:MAN IC Pekalongan Bentuk Karakter Siswa Cerdas, Mandiri dan Inovatif
BACA JUGA:Unikal Gelar Pelatihan dan Pendampingan Kemampuan Digital Marketing untuk Disabilitas
“Kami akan menumbuhkan rasa aman nyaman menyenangkan, apalagi SMP menurut kami ini masa yang rawan, mereka tumbuh dan berkembang sangat signifikan. Kita mulai dengan langkah kecil seperti memberikan pendampingan ketat saat pembelajaran di sekolah,” pungkasnya.(mal)