RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Agar dalam setiap fase tumbuh kembang anak dapat menyerap setiap pembelajaran dengan optimal, orang tua perlu menanamkan pola asuh yang baik untuk anak.
Setiap orang tua punya gaya parenting yang bisa jadi berbeda-beda. Namun yang perlu diingat dalam menentukan gaya parenting dalam mendampingi dan mendidik tumbuh kembang anak harus menyesuaikan dengan kebutuhan dan karakter masing-masing anak.
Penting juga menyesuaikan gaya parenting dengan perkembangan zaman. Karena pasti ada pebedaan faktor yang memengaruhi. Seperti pada era digital yang dialami anak saat ini, dan belum ada saat zaman dulu.
Lalu apa si yang sebenarnya dimaksud dengan pola asuh pada anak?
Pola asuh pada anak adalah sebuah interaksi kebutuhan fisik maupun psikologis anak. Seperti dalam memberikan ilmu pengetahuan, diimbangi dengan rasa sayang, rasa aman, serta mendampingi anak dalam menumbuhkan semangat sosialisasi dengan masyarakat sekitar.
Nah dalam pembahasan ini, dr Aisah Dahlan selaku tokoh parenting di Indonesia juga menjelaskan bagaimana penanaman pola asuh yang baik untuk anak.
Tips Parenting dr Aisah Dahlan: Menanamkan Pola Asuh yang Baik untuk Anak
Dalam penanaman pola asuh anak, dr Aisah Dahlan selalu mengingatkan pentingnya mengetahui karakter dan kebutuhan anak. Seperti pada anak laki-laki dan perempuan tentu ada perbedaan karakter dan kebutuhan yang cukup jauh.
Disinilah peran orang tua untuk bijak dalam kreatif dalam mendidik anak sangat dibutuhkan.
Perbedaan Otak Anak Laki-Laki dan Perempuan
Pada sebuah kesempatan, dr. Aisah Dahlan mengatakan, "Salah satu perbedaan yang ada pada anak laki – laki dan perempuan diantaranya ada pada otak kanan dan kirinya."
Sebelumnya perlu dipahami bahwa pada otak kanan berhubungan dengan emosi manusia, yang melingkupi kemampuan sosialisasi, komunikasi, interaksi sosial, dan berhubungan dengan kegiatan seperti bermain, menari, melukis, bernyanyi, bermain musik.
Sedangkan bagian otak kiri berhubungan dengan logika atau kemampuan berpikir, menulis, menghitung, dan menganalisa sesuatu.