Yuk Liburan! 5 Rekomendasi Tempat Wisata Usai Pemilu di Pekalongan, Cocok Buat Healing Anggota KPPS dan PTPS

Sabtu 17-02-2024,18:35 WIB
Reporter : Aisya Aulia Latifah
Editor : Akhmad Saefudin

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Rekomendasi tempat wisata usai pemilu di Pekalongan ini bisa banget jadi referensi tempat yang bisa dikunjungi setelah lelah berkutat dengan huru-hara pemilu.

Buat kalian yang mungkin habis bertugas menjadi anggota KPPS atau PTPS, beberapa rekomendasi wisata usai pemilu di Pekalongan ini juga bisa kamu intip.

Selain terkenal sebagai kota santri dan juga kota batik, Pekalongan juga sangat terkenal dengan ratusan destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi. Mulai dari pantai, gunung, perkebunan, hingga curug juga ada lho.

Nggak kalah dari kota-kota lain, Pekalongan punya segudang tempat wisata menarik. Mungkin bagi warg Pekalongan sendiri sudah tidak asing dengan beberapa wisata di Pekalongan berikut.

Tapi bagi kamu wisatawan yang mungkin berminat untuk mengeksplor lebih lagi mengenai Pekalongan, kamu harus coba kunjungi beberapa wisata ini. Dijamin nggak bikin kamu nyesel.

BACA JUGA:16 Rekomendasi Wisata Dekat Stasiun di Semarang Hingga Tegal, Bisa Naik Kereta Kaligung Loh

BACA JUGA:Ada 5 Rekomendasi Wisata Batang Mirip Surga Dunia Layak Dijadikan Tempat Liburan, Penasaran?

Yuk mumpung lagi butuh healing setelah pesta demokrasi kemarin, sekarang saatnya kamu keluar dan menjelajah Pekalongan yang nggak kalah indah. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata usai pemilu di Pekaongan!

5 Rekomendasi Tempat Wisata Usai Pemilu di Pekalongan

1. Blackcanyon Petungkriyono

Rekomendasi tempat wisata usai pemilu di Pekalongan yang pertama yaitu kamu bisa mengunjungi blackcanyong yang ada di daerah Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan.

Blackcanyon merupakan tempat yang sangat cocok kamu kunjungi untuk refresh dan mandi basah-basahan di bawah curug dengan suasana yang sejuk dan air yang bening bak air mineral kemasan.

Buat kamu yang pengen ke sana dengan jam operasional setiap hari yaitu dari jam 08.30-16.00 WIB. Dengan harga tiket masuk hanya Rp 5.000/ orang saja kamu sudah bisa merasakan kesejukan airnya dan keasrian wisata ini.

Kamu juga bisa dengan mudah menemukan rute menuju blackcanyong Petungkriyono dengan memanfaatkan petunjuk google maps. Jangan lupa untuk membawa baju ganti yaa!

BACA JUGA:Pingin Bermalam di Alam? Tenang, Ada 4 Rekomendasi Wisata Camping Terbaik di Batang, Dijamin Bikin Nagih

Kategori :