3 HP Gaming Harga 1 Jutaan yang Ditenagai Helio G99, Grafis Smooth Ultra dan Pakai Internal Tipe UFS!

Rabu 15-05-2024,17:33 WIB
Reporter : Ana Miratus Sholekhah
Editor : Dony Widyo

Lalu performa chipset-nya juga dibantu RAM 8 GB yang memungkinkan pengguna untuk bermain game sambil buka aplikasi lain tanpa takut nge-lag. Sedangkan storage-nya 256 GB yang udah pakai UFS 2.2. 

Performa gaming Tecno Pova 5 juga didukung dengan baterai besar 6000 mAh dan fast charging 45 watt. Selain itu, layarnya juga besar pakai panel IPS 6,78 inci, resolusinya full HD plus, dan refresh rate-nya 120 Hz sebagai jaminan pergerakan layar yang mulus.

Meski datang dengan kesan HP gaming, Tecno juga menyematkan kamera 50 MP yang cukup untuk memenuhi kebutuhan fotografi dan videografi penggunanya. Namun, kalau kamu nyari lensa ultrawide, sayangnya HP ini tidak punya lensa tersebut.

Jika tertarik dengan spesifikasi yang ditawarkan, kamu bisa mendapatkan ponsel yang menjadi bagian dari HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 satu ini di kisaran Rp1.899.000.

BACA JUGA Berasa Pakai Kamera Digital! Ini 5 HP dengan Kamera Jernih Anti Goyang, Bikin Video Stabil Pakai EIS dan OIS

BACA JUGA 4 HP 5G Harga 2 Jutaan yang Turun Harga di Awal Mei 2024, Makin Murah dengan Konektivitas Tinggi

Infinix Hot 40 Pro

Rekomendasi HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 selanjutnya diisi oleh produk dari Infinix yakni Infinix Hot 40 Pro. HP rilisan Februari 2024 ini datang dengan dipersenjatai chipset MediaTek Helio G99. Chipset ini disokong RAM 8 GB yang bisa ditambah 8 GB lagi pakai fitur RAM Extended dan storage-nya luas hingga 256 GB UFS 2.2.

Layarnya sendiri pakai panel IPS LCD 6,78 inci resolusi full HD plus, refresh rate-nya 120 Hz, dan touch sampling rate-nya 240 Hz. Infinix hot 40 Pro sebagai HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 juga tidak mengesampingkan sektor fotografi dengan menyediakan kamera utama 108 MP yang ditemani kamera makro 2 MP dan  satu lensa bonus.

Sementara untuk selfi-nya ada kamera 32 MP yang berada di dalam punch hole di mana Infinix juga membuat fitur bernama Magic Ring yang akan nampilin notif aplikasi yang mirip seperti Dynamic Island milik iPhone 15. Salah satu keunggulannya adalah mesin X-Boost sejenis launcher game Infinix yang memungkinkan peningkatan stabilitas selama bermain game.

Sedangkan dayanya sendiri ada baterai 5000 mAh yang didukung fast charging 33 watt. Selain itu, HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 ini diklaim dapat bertahan dalam 1600 siklus pengisian daya yang berarti lebih dari 4 tahun jika ponsel digunakan setiap hari. Namun yang disayangkan adalah tidak ada kamera 0,5-nya.

Infinix Hot 40 Pro yang mengisi daftar terakhir rekomendasi HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 dalam artikel ini bisa kamu dapatkan di kisaran harga Rp2.199.000 untuk RAM 8/256 GB serta Rp2.499.000 untuk RAM 12 GB dan memori penyimpanan internal 25 GB. Sedikit meleset dari satu juta, tetapi masih worth it untuk kamu beli.

BACA JUGA Midrange Termurah! Berikut Daftar HP Xiaomi Redmi Note Series Terbaik yang Turun Harga, Pakai AMOLED 120 Hz

BACA JUGA Unggul di Storage! Ada ITEL S23+ di Daftar HP ITEL Terbaru RAM 8/256 GB dengan Harga Satu Jutaan, Rilis 2024!

Adakah di antara daftar rekomendasi HP gaming harga 1 jutaan yang ditenagai Helio G99 di atas yang sesuai dengan kebutuhanmu serta tidak meleset dari budget yang kamu punya? Semoga artikel ini bisa membantumu mempertimbangkan HP terbaik untuk dimiliki, ya!

Kategori :