Lokasi: Dusun Barak, Kedungjati, Desa Banjarejo, Kec. Gabus, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
2. Sendang Teleng Kalibiru
Destinasi wisata di Grobogan yang kedua adalah Sendang Teleng Kalibiru. Destinasi wisata ini menawarkan warna kali atau sungai yang terlihat biru.
Warnanya yang eksotis ini akan membuat para pengunjung tak tahan untuk mencoba bermain air di Kalibiru. Perlu diingat bahwa kedalaman airnya tidak merata, ada beberapa bagian yang punya kedalamanan bahkan tiga meter.
BACA JUGA:Pesona Jawa Tengah! 5 Tempat Wisata di Purworejo yang Murah untuk Healing Pada Akhir Pekan
BACA JUGA:Daya Tarik Jawa Timur! 5 Tempat Wisata Alam Madura yang Harus Ada di Dalam List Kunjungan Anda
Oleh karena itu, para pengunjung harus berhati-hati saat menikmati wisata air Sendang Teleng Kalibiru. Tak hanya berenang, pengunjung juga bisa mengabadikan momen dengan berfoto di tengah keindahan alam yang disuguhkan Sendang Teleng Kalibiru.
Sendang Teleng Kalibiru mulai beroperasi dari pukul 08.00-17.00 setiap harinya dengan tiket masuk seharga Rp 10 ribu.
Lokasi: Juron, Pandanharum, Gabus, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
3. Ayodya Bloombang Waterpark
Destinasi wisata di Grobogan yang ketiga adalah Ayodya Bloombang Waterpark. Destinasi wisata ini menawarkan waterpark atau taman bermain air yang menyenangkan.
BACA JUGA:Tiket Masuknya Gratis! Inilah 5 Rekomendasi Wisata Alam di Malang yang Gratis, Dijamin Berkesan
Pengunjung bisa mencoba berbagai wahana menarik seperti seluncuran, kolam arus dan area bermain anak. Disana, juga sudah tersedia fasilitas yang cukup lengkap.
Mulai dari tempat parkir, toilet, mushola, penyewaan ban, loker, hingga warung makan. Ayodya Bloombang Waterpark mulai beroperasi dari pukul 07.00-17.00 setiap harinya dengan tiket masuk seharga Rp 20 ribu.
Lokasi: Komplek SPBU Nglejok, Jalan Ahmad Yani Nomor 1, Porong, Kuripan, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.