RADARPEKALONGAN.CO.ID - Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai Shin Tae-yong makin pede di kualifikasi Piala Dunia 2026 karena Timnas Indonesia berpeluang diperkuat bintang Eropa.
Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tampaknya sedang mengimplementasikan strategi baru dengan fokus pada pencarian dan naturalisasi pemain keturunan.
Dilansir dari kanal Youtube Kava Sports TV pada hari Senin (5/8), berikut ini adalah pembahasan mengenai Shin Tae-yong makin pede di kualifikasi Piala Dunia 2026 karena Timnas Indonesia berpeluang diperkuat bintang Eropa.
Pencarian Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia
Berita terbaru mengenai calon pemain naturalisasi mencuri perhatian publik setelah terungkap bahwa Fardy Bachdim, telah melakukan pertemuan dengan Mike Kleijn, seorang pemain keturunan Indonesia yang bermain di kasta tertinggi Liga Belanda, Sparta Rotterdam.
Pertemuan ini memicu spekulasi mengenai kemungkinan Mike Kleijn menjadi bagian dari Timnas Indonesia di masa depan.
Fardy Bachdim, yang dikenal sebagai salah satu jembatan bagi pemain diaspora untuk membela Timnas Indonesia, tampaknya kembali berperan penting dalam upaya PSSI untuk memperkuat skuad Garuda.
Fardy, yang memiliki pengalaman dalam memfasilitasi naturalisasi beberapa pemain keturunan yang kini membela Timnas Indonesia, dilaporkan bertemu secara diam-diam dengan Mike Kleijn, gelandang muda yang memiliki darah Indonesia dari pihak neneknya yang berasal dari Surabaya, Jawa Timur.
Kabar pertemuan ini segera menjadi perbincangan hangat di jagat maya, terutama di kalangan penggemar sepak bola Tanah Air. Banyak spekulasi muncul mengenai kemungkinan Mike Kleijn menjadi salah satu pemain naturalisasi yang akan memperkuat Timnas Indonesia.
Akun Instagram @futboll.indonesia mengungkapkan berita tersebut dengan judul “BREAKING: Fardy Bachdim bertemu pemain keturunan Indonesia yang bermain di Sparta Rotterdam Mike Kleijn (19/CM).”
Pernyataan dari Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, semakin menambah kejelasan mengenai isu ini. Arya Sinulingga menyebutkan bahwa PSSI tengah dalam proses untuk menambah pemain keturunan ke dalam skuad Timnas Indonesia.