Bikin Terharu! Pengakuan Maarten Paes Usai Bisa Bela Timnas Indonesia, Mees Hilgers Tak Mau Ketinggalan?

Rabu 21-08-2024,08:46 WIB
Reporter : Yanuar Faturahman
Editor : Dony Widyo

Dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga, Indonesia menjadi satu-satunya negara dari Asia Tenggara yang mampu mencapai tahap tersebut, yang mana hal tersebut merupakan sebuah prestasi yang patut dibanggakan.

Namun, keberhasilan Indonesia melaju ke putaran ketiga tidak lepas dari kritik, terutama dari netizen negara tetangga seperti Vietnam.

Banyak yang menilai bahwa keberhasilan Timnas Indonesia didorong oleh peran pemain naturalisasi asal Eropa, termasuk Paes, yang dianggap menjadi kunci kesuksesan skuad Garuda.

BACA JUGA:Striker Keturunan yang Resmi Diproses Naturalisasi PSSI untuk Timnas Indonesia di Laga Kualifikasi Piala Dunia

BACA JUGA:Mengejutkan! Timnas Bahrain Akui Kehebatan Pemain Timnas Indonesia Jelang Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kritik tersebut mencuat di media sosial, di mana beberapa netizen Vietnam menyindir bahwa Indonesia hanya bisa sukses berkat pemain-pemain keturunan Eropa, sementara kualitas pemain lokal dianggap kurang memadai.

Di tengah kritik tersebut, performa pemain Timnas Indonesia yang berkarier di Eropa terus menunjukkan peningkatan.

Jay Idzes, bek andalan Venezia FC, menjadi salah satu pemain yang mencuri perhatian. Selain itu, rumor bergabungnya Mees Hilgers, pemain keturunan Indonesia yang kini bermain di FC Twente, semakin kuat.

Hilgers dikabarkan tengah memantapkan keputusan untuk memperkuat Timnas Indonesia dan hubungannya dengan Calvin Verdonk, sesama pemain keturunan Belanda-Indonesia, semakin memperkuat spekulasi ini.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Langsung Janji Hal Ini ke Erick Thohir, Janji Apa? Vietnam Bawa Nama Timnas Indonesia, Kenapa?

BACA JUGA:Bikin Lawan Ketar Ketir! Pemain Naturalisasi Janji Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Tidak hanya Maarten Paes dan Mees Hilgers, PSSI juga tengah memproses naturalisasi beberapa pemain keturunan lainnya, termasuk Mauro Zijlstra.

Mauro Zijlstra, penyerang muda kelahiran Belanda pada 9 November 2004, baru saja pindah ke Volendam U-21 setelah sebelumnya bermain untuk NEC Nijmegen U-21 pada musim 2023-2024.

Statistik Mauro Zijlstra yang mencetak 8 gol dan satu assist dari 12 pertandingan musim lalu menjadikannya salah satu prospek menjanjikan untuk memperkuat lini depan Timnas Indonesia, yang masih kekurangan striker tajam.

Persiapan Timnas Indonesia untuk putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia semakin matang.

BACA JUGA:Hati-hati Aja, Mereka Bisa Lari Selama 90 Menit Lebih: Tim-tim Asia Ingatkan Grup C Soal Timnas Indonesia

Kategori :