Hembusan ini bahkan cukup untuk menerbangkan Tokito Muichiro ke hutan belantara di mana dia akan bertemu dengan Gyokko, Iblis Bulan Atas 5.
Senjata ini tidak hanya berefek pada musuhnya, tapi juga pada medan pertempuran dan juga dirinya sendiri.
Dia sendiri pernah terkena terhempas jauh saat Nezuko menggunakan Uchiwa miliknya untuk melawan dia.
BACA JUGA:Kupas Tuntas Kekuatan Zenitsu di Anime Demon Slayer yang Masih Tersembunyi: Ada Jurus Rahasia Baru!
3. Aizetsu (哀 Kesedihan)
Sebagai manifestasi kesedihan, Aizetsu digambarkan sebagai klona yang murung, masam, dan selalu negatif serta menyedihkan.
Dia adalah klona dengan pemikiran paling tenang dan tidak memperlihatkan kekejaman selayaknya Sekido dan Karaku.
Dalam pertempuran Aizetsu lebih memilih untuk membunuh musuhnya secara cepat dengan menyerang organ vital.
Ketika musuhnya tidak langsung mati dalam sekali serangan dia cenderung memperlihatkan perasaan sedih dan kasihan.
BACA JUGA:Kamu Sudah Tahu? Ini Dia 4 Fakta Elfaria di Anime Wistoria Wand and Sword yang Super Unik!
BACA JUGA:Spoiler Alert! Ini Dia Daftar Arc di Anime Wistoria Wand and Sword yang Akan Jadi Klimaks Season 1
Senjata utama Aizetsu adalah Jūmonji Yari, sebuah tombak dengan dua cabang tajam di sisinya.
Meski jenis senjatanya untuk serangan jarak pendek, namun tobak Aizetsu bisa diproyeksikan untuk serangan jarak jauh.
Cabang dari tombaknya juga memungkinkan dia untuk mengeksekusi musuhnya dengan lebih cepat.
Tidak hanya untuk menusuk, tombak ini juga bisa melancarkan serangan dalam jumlah besar yang membuat tubuh musuh berlubang di lebih dari satu titik.