Kemeriahan Parkside Japan Fest 2024, Tampilkan Budaya Negeri Sakura dengan Ragam Lomba

Senin 14-10-2024,10:03 WIB
Reporter : Dwi Fusti Hana Pertiwi
Editor : Dony Widyo

Radarpekalongan.co.id- Parkside Mandarin Hotel Pekalongan menggelar kolaborasi istimewa dengan komunitas jepan Shiroichi club dalam kegiatan bertajuk Parkside Japan Fest 2024.

Acara yang diselenggarakan di Waterpark hotel tersebut, menyugguhkan beragam aktivitas menarik yang menampilkan seni dan budaya Jepang.

BACA JUGA:Masuk Deretan Hotel Favorit di Exquisite Readers' Choice Awards 2024, Atria Hotel Magelang Terima Penghargaan

Di antara acara yang dilaksanakan mulai dari Fanart Competition, J-song Competition, Dance Perform, Cosplay Competition dengan hadiah menarik.

Kemeriahan acara pun nampak, dengan antusiasnya para peserta yang mengenakan kostum dari berbagai referensi, mulai dari anime, manga, game, karakter barat, hingga karakter original.

BACA JUGA:Lokasi Strategis dengan Desain Modern, Menginap di Parkside Mandarin Hotel Bisa Jadi Pilihan

Japan Fest juga dimeriahkan oleh penampilan Guest star dari Punipun dan hiru (cosplayer), Hiramaki ( DJ) Persephone dan Mirayuki ( Anisong).

Suasana semakin meriah dengan hadirnya ragam booth F&B, yang menawarkan beragam pilihan kuliner untuk memanjakan lidah para pengunjung selama acara berlangsung.

BACA JUGA:Keseruan Hotel Sidji Pekalongan Gelar Wicara Penulisan Lirik Bareng Musisi Ananda Badudu

Marketing Executives Parkside Mandarin Hotel, Diah Kusuma Ningrum, mengatakan Japan Fest ini menyajikan keseruan melalui perpaduan kebudayaan serta penampilan yang menghibur.

BACA JUGA:Usung Tema Tradisional Nusantara, Hotel Santika Pekalongan Keluarkan Menu Unik Yang Bikin Jatuh Hati

"Acara ini juga menjadi kesempatan baik bagi para pecinta budaya Jepang untuk bisa berkumpul dan menikmati pengalaman yang menyenangkan secara bersama," ungkapnya, Minggu (13/10/2024).

BACA JUGA:Nikmati Septaculer Room Package Parkside Mandarin Hotel Pekalongan, Ada Banyak Keuntungan

Acara ini menurutnya, juga menjadi ajang memperkenalkan keunikan budaya Jepang kepada masyarakat di Pekalongan. Serta, sekaligus memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para pecintanya. (Ap3)

Kategori :