Ditutup Rapat! Borok Sepak Bola Vietnam Malah Dibongkar Mantan Pelatih Sendiri, Ternyata....

Jumat 18-10-2024,10:13 WIB
Reporter : Yanuar Faturahman
Editor : Dony Widyo

Peneliti Maidung dan Simon Gardener dalam studi mereka juga menyoroti masalah serius di akademi sepak bola Vietnam.

Para pemain muda tidak diajarkan nilai sportivitas, disiplin, atau etos kerja. Akibatnya, banyak pemain yang tumbuh dengan sikap negatif, termasuk terlibat dalam skandal narkoba.

BACA JUGA:Bedah Taktik China: Long Pass dan Duel! Timnas Indonesia Harus Kuat di Tengah untuk Raih 3 Poin

Pada Mei 2024, tiga pemain Vietnam, termasuk Nguyen Ngoc Tang dari Timnas U-23, terlibat dalam pesta narkoba dan mendapat hukuman berat.

Tak hanya narkoba, skandal pengaturan skor juga mencoreng nama baik sepak bola Vietnam, dengan dua pemain Timnas U-19 dihukum karena kasus tersebut pada tahun 2020.

Pemain Vietnam Gagal Berkarir di Luar Negeri

Masalah lainnya adalah kurangnya keberanian pemain Vietnam untuk berkarir di luar negeri.

BACA JUGA:Formasi Ideal Timnas Indonesia usai Kevin Diks Gabung, Lini Belakang Semakin Kokoh

Saat ini, tidak ada pemain Vietnam yang bermain di liga luar. Sebelumnya, beberapa pemain seperti Nguyen Quang Hai dan Doan Van Hau mencoba peruntungan di Eropa dan Jepang, namun mereka gagal bersaing dan memilih kembali ke Vietnam.

Salah satu penyebabnya adalah tingginya gaji di liga domestik, sehingga membuat pemain nyaman dan enggan meninggalkan tanah air.

Masalah Infrastruktur dan Keterbatasan Naturalisasi

Selain masalah pembinaan, infrastruktur sepak bola Vietnam juga menjadi sorotan. Kualitas stadion di Vietnam kerap dikritik.

BACA JUGA:Dramatis Sampai Akhir! Inilah Hitung-hitungan Timnas Indonesia Agar Lolos Piala Dunia 2026

Pada Oktober 2023, pemain asing Martin Lo mengeluhkan kondisi Stadion Hang Day yang lampunya mati selama pertandingan.

Bahkan, stadion utama Timnas Vietnam, My Dinh, juga bermasalah dengan rumput yang buruk dan kabin cadangan yang tidak layak.

Masalah tersebut diperparah dengan kasus pengemplangan pajak oleh pengelola stadion yang menunggak hingga miliaran dong sejak tahun 2019.

Kategori :