Idul Adha di Ma'had Al Barzakh Pekalongan: Momentum Menanamkan Keikhlasan dan Semangat Kepedulian

Idul Adha di Ma'had Al Barzakh Pekalongan: Momentum Menanamkan Keikhlasan dan Semangat Kepedulian

--

PEKALONGAN.RADARPEKALONGAN.CO.ID - Suasana Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah di Ma'had Al Barzakh, Pekalongan, berlangsung khidmat dan penuh makna. Tidak hanya sebagai perayaan keagamaan, kegiatan kurban yang dilaksanakan menjadi sarana edukasi spiritual mengenai pentingnya keikhlasan dan empati dalam kehidupan umat Muslim.

Sebanyak 11 ekor sapi dikurbankan dalam acara tersebut, menghasilkan lebih dari 2,5 ton daging yang kemudian didistribusikan kepada masyarakat. Namun, menurut pihak penyelenggara, inti dari kegiatan ini jauh melampaui sekadar pembagian daging. Kurban di Ma’had Al Barzakh dimaknai sebagai bentuk latihan jiwa untuk merendahkan hati dan memperkuat kepedulian sosial.

"Makna kurban bukan semata pada hewan yang disembelih, melainkan pada sikap hati yang tulus dan pengorbanan yang ikhlas," tertulis pada salah satu spanduk besar yang menghiasi lingkungan Ma’had selama perayaan berlangsung.

Syakir Ahyar, panitia dokumentasi kegiatan, menyampaikan bahwa Ma’had Al Barzakh ingin menjadikan momen Idul Adha sebagai wahana menanamkan semangat berbagi secara berkelanjutan. 

"Kami berharap masyarakat bisa menjadikan kurban ini sebagai inspirasi untuk senantiasa membantu sesama, tak hanya pada hari raya saja," ungkapnya.

Tidak berhenti di perayaan Idul Adha, Ma’had Al Barzakh juga aktif menghidupkan syiar Islam melalui kegiatan pengajian yang rutin digelar setiap Selasa dan Rabu malam di Jalan Jaya Bakti III No.13, Medono, Pekalongan. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan menjadi wadah pembinaan keagamaan yang konsisten.

Salah seorang warga yang turut hadir, TolaBudin, menyatakan kekagumannya terhadap peran Ma’had dalam membangun kepedulian sosial. 

"Apa yang dilakukan oleh Ma’had Al Barzakh bisa menjadi contoh nyata bagi lingkungan sekitar untuk terus menumbuhkan semangat berbagi dan kasih sayang antar manusia," tuturnya.

Dengan semangat keikhlasan dan kepedulian yang terus dikembangkan, Ma’had Al Barzakh membuktikan bahwa Idul Adha lebih dari sekadar ritual tahunan, ini adalah kesempatan untuk memperkuat nilai-nilai spiritual dan hubungan kemanusiaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: