Miliki Asuransi Mobil All Risk, Ini Manfaatnya!

Miliki Asuransi Mobil All Risk, Ini Manfaatnya!

Jika memiliki asuransi mobil Anda tidak perlu membingungkan biaya perbaikan mobil di bengkel. Pasalnya asuransi All Risk mengganti biaya perbaikan di bengkel untuk kerusakan kecil ataupun besar.

Besar Premi Sebanding dengan Besar Biaya Pertanggungan

Meski premi asuransi yang harus dibayar tiap bulannya terbilang besar, tapi itu sebenarnya sebanding dengan besar biaya pertanggungan. Lain halnya jika Anda tergoda dengan premi ringan tapi ternyata tidak bisa meng-cover semua kerusakan.

Salah-salah Anda juga harus mengeluarkan dana pribadi untuk perbaikan. Lantas apa gunanya asuransi yang dimiliki?

Memilih Asuransi Mobil All Risk dengan Premi Murah

Sekarang ini sangat mudah mendapatkan produk asuransi untuk mobil. Bahkan Anda bisa mendapatkannya tanpa harus keluar rumah karena sejumlah perusahaan asuransi menyediakan layanan online. Namun, pastikan Anda mendapat produk terbaik.

Pilih asuransi mobil All Risk yang memberikan perlindungan terlengkap. Dari sekian banyak produk ditawarkan dengan harga yang berbeda.

Agar tidak salah pilih berikut tips mudahnya:

  1. Cari Asuransi Mobil Pihak Ketiga

Adapun yang dimaksud dengan asuransi mobil pihak ketiga yaitu manfaat polis yang memberi ganti rugi untuk kerugian yang melibatkan pihak ketiga.

Sebagai contoh, tanpa sengaja Anda menabak kendaraan lain di jalan. Biaya kerusakan mobil yang Anda tabrak bisa ditanggung perusahaan asuransi.

  1. Membandingkan Polis Beberapa Produk Asuransi

Untuk mendapat polis asuransi dengan manfaat lengkap dan premi termurah, Anda perlu melakukan perbandingan polis sejumlah perusahaan asuransi.

Anda bisa melakukannya secara online, lalu make sure dengan mengunjungi kantor cabang seperlu memastikan informasi yang didapat benar dan up to date.

  1. Pertimbangkan yang Memiliki Rekanan Bengkel Luas

Produk asuransi kendaraan pada umumnya memiliki kerjasama dengan bengkel resmi. Namun, ada juga yang bekerja sama dengan bengkel non authorized. Belum semua produk asuransi yang memberi izin melakukan perbaikan di bengkel mana saja.

Karena itu, pertimbangkan produk asuransi kendaraan yang memiliki rekanan bengkel luas. Sehingga Anda tidak perlu kerepotan mencari bengkel rekanan sewaktu-waktu dibutuhkan.

  1. Membandingkan Harga Premi dan Fitur

Besar premi asuransi kendaraan pada umumnya diatur Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Akan tetapi, untuk fitur dan layanan produk bisa jadi berbeda-beda meski premi sama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: