Rapat Kerja Maraton, Komisi C Dorong OPD Kebut Pelaksanaan Kegiatan

Rapat Kerja Maraton, Komisi C Dorong OPD Kebut Pelaksanaan Kegiatan

RAPAT KERJA - Komisi C DPRD Kota Pekalongan menggelar rapat kerja secara maraton bersama OPD yang menjadi mitra kerja.--

KOTA - Komisi C DPRD Kota Pekalongan mendorong OPD yang menjadi mitra kerjanya untuk mengejar pelaksanaan kegiatan dengan target pada kwartal II tahun 2023. Hal itu perlu dilakukan untuk meningkatkan prestasi capaian kinerja sehingga diharapkan berpengaruh pada besaran alokasi Dana Intensif Daerah (DID) dari pemerintah pusat.

Ketua Komisi C, Mofid mengatakan, pihaknya menggelar rapat kerja secara maraton bersama seluruh OPD yang menjadi mitra kerja. Pihaknya menekankan agar kegiatan yang sudah masuk dalam perencanaan dan sudah teranggarkan agar segera dilaksanakan.

Karena tahun ini, dikatakan Mofid anggaran DID yang didapat Kota Pekalongan dari pusat menurun drastis yakni hanya Rp9,9 miliar. Padahal pada 2019 maupun 2020 angkanya bisa mencapai Rp33 miliar. Padahal menurutnya, kota-kota lain juga masih mendapatkan alokasi DID yang besar tahun ini.

Menurut Mofid, hal itu dipengaruhi dari kinerja pelaksanaan kegiatan dan serapan anggaran. Untuk itu pihaknya ingin agar kegiatan yang sudah teranggarkan bisa dikejar pelaksanannya. "Paling tidak pada kwartal I, kwartal II kegiatan yang teranggarkan di anggaran penetapan bisa terlaksana semua," jelas Mofid.

Dengan begitu, harapannya Pemkot Pekalongan mendapatkan penilaian bagus dari pemerintah pusat sehingga akan mendapatkan penghargaan berupa alokasi DID yang meningkat. "Karena dari pusat tidak melihat daerah itu APBD-nya kuat atau rendah, tapi lihat hasil kinerja," tambah politisi Golkar itu.

Bahkan dikatakan Mofid, jika kinerja penyerapan anggaran bagus diharapkan ada alokasi tambahan anggaran dari pusat di tahun ini. "Sehingga di tengah jalan nanti juga diharapkan bisa dapat anggaran tambahan jika kinerja kita bagus," tandasnya.(nul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: