Astra Motor Jateng Apresiasi Sahabat Pers dengan Service Special, Media Visit dan Lomba Karya Tulis Jurnalisti

Astra Motor Jateng Apresiasi Sahabat Pers dengan Service Special, Media Visit dan Lomba Karya Tulis Jurnalisti

Corporate Communication Astra Motor Jateng ini bertamu ke kantor Radar Pekalongan.-istimewa-

SEMARANG, RADARPEKALONGAN - Sebagai bentuk ucapan terima kasih atas karya dan peran aktif insan pers, Main Dealer Astra Motor Jateng beserta seluruh jaringan AHASS Jateng berikan service lengkap hanya 45.000 rupiah untuk seluruh karyawan pers yang berdomisili di Jawa Tengah (tidak termasuk Kedu dan Banyumas) serta melakukan media visit di kantor pers daerah Semarang, Solo, dan Pekalongan.

Kunjungan yang dilakukan oleh Corporate Communication Astra Motor Jateng ini bertamu ke kantor Tribun Jateng, Tribun Solo, Solopos, dan Radar Pekalongan. Selain itu untuk service kunjung dan oli gratis diberikan juga bagi karyawan pers Tribun Jateng dibantu AHASS Astra Motor Center Semarang dan di Tribun Solo dibantu oleh AHASS Pratama Kurnia Kasih Solo.

Ronaldo Widjaja selaku Region Head Astra Motor Jateng menyampaikan bahwa peran pers di Jawa Tengah terhadap pemberitaan motor Honda layak mendapat apresiasi, maka dari itu service lengkap hanya 45.000 ini dihadirkan guna untuk menjangkau seluruh Sahabat Pers Astra Motor Jateng yang berada di daerah - daerah karena AHASS Jateng siap melayani service motor Honda kesayangan sahabat pers.

Syaratnya cukup membawa ID pers/ identitas persnya, mendownload aplikasi motorku X, datang ke AHASS terdekat, klaim voucher dengan kode "pers123" saat melakukan transaksi di counter AHASS. Voucher ini dapat digunakan selama periode 9 - 28 Februari 2023.

Tidak ingin momen Hari Pers Nasional berlalu dengan cepat, Astra Motor Jateng mengadakan mengadakan Lomba Karya Tulis Jurnalistik dan Lomba Photography Jurnalistik dengan total hadiah jutaan rupiah special bagi jurnalis media cetak ataupun media online resmi yang berdomisili di wilayah Jawa Tengah (tidak termasuk Kedu/Banyumas) dan wajib memiliki identitas pers.

Kegiatan ini diumumkan secara resmi di akun instagram @hondajateng dengan periode waktu lomba mulai 9 - 26 Februari 2023, sedangkan pengumuman akan diberikan pada tanggal 28 Februari 2023. Adapun tema yang diangkat dalam lomba karya tulis jurnalistik kali ini adalah "Sinergi Motor Honda dalam Menunjang Produktivitas Kerja Masyarakat Jawa Tengah" dengan subtema "Produk, Layanan, dan #Cari_Aman dimata masyarakat Jawa Tengah", sedangkan untuk lomba photography Jurnalistik diberikan tema "Honda Motore Wong Jawa Tengah".

Untuk ketentuan Lomba, seluruh jurnalis dapat melihat langsung postingan feed IG @hondajateng, karena setiap hasil artikel bukti tayang media cetak atau media online wajib diupload pada link google form yang telah tersedia. 10 karya tulis dan 10 karya photo terbaik juga akan diumumkan di Instagram resmi dan setiap pemenang akan mendapatkan merchandise special dari Honda.

“Kami mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional bagi seluruh Sahabat Pers Astra Motor Jawa Tengah. Terima kasih atas partisipasi dan kontribusinya positifnya terhadap Honda Jateng. Tetap sehat, tetap semangat, dan good luck untuk lomba karya tulis dan photography jurnalistiknya,” ucap Ronaldo untuk seluruh Sahabat Pers Astra Motor Jateng. (rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: