Bukan Dipencet, Inilah 7 Cara Membersihkan Komedo yang Benar Agar Hilang Permanen Tanpa Iritasi

Bukan Dipencet, Inilah 7 Cara Membersihkan Komedo yang Benar Agar Hilang Permanen Tanpa Iritasi

ilustrasi cara membersihkan komedo-pexels-https://www.pexels.com/id-id/foto/wanita-dengan-tank-top-putih-6476087/

RADARPEKALONGAN – Meskipun kecil, komedo kerap menghalangi kita untuk tampil percaya diri. Bagaimana tidak, keberadaannya membuat kulit wajah tampak lebih kasar dan kusam. Belum lagi dengan risiko munculnya jerawat. Sebagian orang berusaha mengusir komedo dengan dipencet, tapi cara ini tak jarang justru bikin iritasi dan jadi masalah baru.

Alih-alih memencetnya, ada cara membersihkan komedo yang tepat agar kamu tidak mengalami iritasi atau masalah baru lainnya. Dengan kulit wajah yang bersih dari komedo, kamu akan mendapatkan kembali wajah cerah dan mulus.

Komedo bisa muncul karena kelenjar sebaceous yang memproduksi minyak bercampur debu dan kotoran lain. Untuk itu setelah menghilagkan komedo, kamu juga perlu membersihkan wajah secara rutin sebagai cara membersihkan komedo dengan permanen.

BACA JUGA:Pingin Kulit Putih Bersih Alami? Ini Dia Manfaat Bengkoang untuk Wajah, Langsung Praktekin di Rumah

1. Lakukan Terapi Uap

Cara membersihkan komedo yang bisa kamu coba pertama adalah dengan terapi uap. Hawa panas yang menerpa kulit wajah akan membuka pori-pori sehingga kotoran yang berada di pori-pori dan menyumbat pori-pori akan terlepas.

Berikut langkah terapi uap untuk menghilangkan komedo:

  • Rebus air sampai mendidih
  • Tuang air ke dalam baskom yang lebar
  • Dekatkan wajah ke baskom dengan jarak 10 sentimeter di atas permukaan baskom
  • Agar uap bekerja penuh ke wajah dan tidak keluar ke area lain, tutup kepala dengan handuk
  • Lakukan terapi uap selama 10 menit
  • Cara membersihkan komedo dengan terapi uap bisa dilakukan beberapa kali dalam seminggu

2. Eksfoliasi dengan Lemon dan Tomat

Selain melakukan terapi uap, cara membersihkan komedo yang lainnya adalah eksfoliasi dengan bahan alami lemon dan tomat. Keduanya mengandung vitamin C yang kaya antioksidan sehingga bisa mengatasi peradangan dan juga membersihkan kulit wajah termasuk komedo.

Campurkan saja air perasan lemon dan gula pasir, kemudian oleskan ke permukaan wajah dan lakukan pijatan memutar secara perlahan. Sementara untuk tomat, kamu cukup potong buahnya kemudian oleskan pada area komedo. Jangan lupa untuk mencuci wajah sampai bersih ya.

Kalau kamu memiliki tipe kulit sensitif, akan lebih baik jika melakukan uji terlebih dahulu untuk mengetahui kecocokan bahan tersebut di kulitmu. Aplikasikan ke area permukaan kulit selain wajah, dan lihat hasilnya.

3. Pakai Toner Bebas Alkohol

Cara membersihkan komedo berikutnya adalah menggunakan toner agar tidak ada kotoran yang masuk lagi. Cara ini diperlukan setelah pori-pori membuka saat melakukan terapi uap. Toner non alkohol akan membantu mengecilkan pori-pori.

BACA JUGA:Rekomendasi Masker Bengkoang di Minimarket, Cuma Modal 5 Ribuan Wajah Langsung Putih Cerah Seketika!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: