12 Manfaat Air Cucian Beras untuk Kulit dan Wajah: Flek hitam, Jerawat, Kulit Kering Dibabat Habis!

12 Manfaat Air Cucian Beras untuk Kulit dan Wajah: Flek hitam, Jerawat, Kulit Kering Dibabat Habis!

Manfaat air cucian beras untuk kulit dan wajah-youtube/Rahasia Natural-

RADARPEKALONGAN - Menggunakan air cucian beras untuk wajah sudah dilakukan oleh orang Jepang dan Cina sejak dulu. Hal ini karena ada berbagai manfaat air cucian beras untuk kulit dan wajah yang bisa didapatkan.

Air cucian beras adalah air dengan kandungan tepung yang tersisa setelah nasi dimasak atau dibiarkan meresap saat proses pencucian.

Air ini bahkan tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk membuatnya, karena biasanya air beras justru dibuang.

Padahal, ada berbagai manfaat yang akan didapatkan saat dipakai dengan cara yang tepat. Tak heran kalau air yang satu ini kerap dijadikan perawatan kulit secara alami. 

Beras sendiri juga mengandung antioksidan alami seperti vitamin C, vitamin A, fenolik, dan senyawa flavonoid. Kandungannya akan meminimalkan kerusakan kulit akibat radikal bebas, sinar matahari, bertambahnya usia, dan lingkungan.

BACA JUGA:Inilah 7 Cara Membuat Toner Alami untuk Menghilangkan Flek Hitam, Saatnya Tinggalkan Wajah Kusam

BACA JUGA:Panduan Memakai Minyak Zaitun yang Benar Sebelum Tidur, Efektif Menghilangkan Noda Hitam dan Kusam

Berikut sederet manfaat air cucian beras untuk kulit dan wajah:

1. Wajah Lebih Lembut dan Bercahaya

Air cucian beras bisa dijadikan pembersih agar wajah lebih lembut dan bercahaya. Caranya, tuangkan sedikit air cucian beras ke atas kapas dan pijat-pijat wajah secara lembut. Kemudian biarkan air cucian beras mengering di kulit.

Cara ini bisa dilakukan beberapa kali dalam seminggu untuk mendapatkan manfaatnya secara optimal.

2. Mengencangkan Kulit Wajah

Manfaat air cucian beras untuk kulit dan wajah juga bisa membantu mengencangkan kulit, pori-pori pun akan mengecil dan menjaga wajah tetap halus.

BACA JUGA:Racikan Minyak Zaitun, Air Mawar Viva, dan Lidah Buaya Bikin Wajah Glowing Bebas Noda Hitam, Begini Cara Buatn

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: