469 Pelanggan Baru Daftar Program Promo Diskon 50 Persen PDAM Kabupaten Pekalongan

469 Pelanggan Baru Daftar Program Promo Diskon 50 Persen PDAM Kabupaten Pekalongan

Direktur PDAM Kabupaten Pekalongan Nur Wachid-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN - Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Kajen, Kabupaten Pekalongan, berhasil menyerap 469 pelanggan baru selama program diskon 50 persen yang diluncurkan PDAM Tirta Kajen selama bulan Agustus 2023.  

Program promo tersebut dibuka selama sebulan penuh pada Agustus 2023. Program ini untuk memperingati HUT ke-78 RI dan Hari Jadi ke-401 Kabupaten Pekalongan. 

Direktur Perumda Air Minum Tirta Kajen Nur Wachid, Selasa, 12 September 2023, mengatakan, selain menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI dan Hari Jadi Kabupaten Pekalongan, program itu juga bentuk empati dari PDAM terhadap masyarakat yang menghadapi fenomena El Nino. 

"Program itu kami luncurkan sebagai bentuk empati juga karena ada El Nino. Kami pikirkan agar masyarakat bisa dapat akses air, tapi perusahaan tetap berjalan. Solusinya ya diskon 50 persen itu," jelasnya. 

Baca juga:Musim Kemarau 2023, Kebutuhan Air Pelanggan PDAM Tirta Kajen Meningkat Signifikan

Baca lagi:Buruan, PDAM Kabupaten Pekalongan Diskon Besar-besaran di Bulan Agustus 2023 untuk Pasang Sambungan Baru

Nur Wachid mengakui, antusias masyarakat terhadap promo itu sangat tinggi. Buktinya, kata dia, saat promo ditutup masih ada beberapa yang hendak mendaftar. 

"Tapi kami harus konsisten, karena ditutup tanggal 31 Agustus, ya hari itu harus ditutup," ucapnya. 

Kendati demikian selama musim kemarau dan kekeringan ini, pihaknya tetap terlibat dalam pendistribusian air bersih secara gratis ke daerah terdampak kekeringan di Kabupaten Pekalongan. Di antaranya di wilayah Desa Kedungkebo Kecamatan Karangdadap dan Desa Sastrodirjan Kecamatan Wonopringgo. 

"Kami bersinergi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) soal ini," ucapnya. 

Baca juga:PDAM Kabupaten Pekalongan Perpanjang Kerjasama dengan Kejaksaan, Ini Alasannya

Ia menambahkan, pihaknya saat ini belum punya rencana melanjutkan promo 50 persen itu. Namun, kata Nur Wachid, akan dipikirkan.

"Kami evaluasi dulu secara internal pelaksanaan promo kemarin seperti apa, kalau mampu tentu akan kami lanjutkan atau mungkin dengan konsep lain," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: