Jangan Sampai Salah, Inilah Cara Memotong Kuku Kucing yang Benar, Pemula Wajib Tahu!
cara memotong kuku kucing yang benar--Freepik
RADARPEKALONGAN –Kuku kucing yang panjang, selain dapat melukai dirinya juga bisa melukai pemiliknya. Oleh karena itu kamu harus tahu cara memotong kuku kucing yang benar.
Namun untuk bisa memotong kukunya juga membutuhkan usaha yang ekstra lho guys, hal ini dikarenakan biasanya kucing akan memberontak.
Nah sebagai solusinya, ada beberapa cara memotong kuku kucing yang benar, agar kucing tetap merasa nyaman dan tidak kesakitan.
Mungkin banyak timbul pertanyaan, apakah boleh kuku kucing dipotong? Jawabanya boleh-boleh saja, malah harus rutin setiap beberapa minggu sekali, hal ini untuk menjaga kesehatan mereka.
BACA JUGA:Tidak Perlu Panik, Inilah Cara Mengobati Kucing Bersin, di Jamin Berhasil!
Selain dapat melukai pemiliknya, kucing dengan kuku panjang juga bisa mengubah gaya berjalannya lho, bahkan bisa menyebabkan masalah sendi jangka panjang.
Tidak hanya itu saja, dengan memotong kuku kucing juga dapat mencegahmu jika sewaktu-waktu kucingmu mencakar.
Sebenarnya kamu bisa memotong kuku kucingmu dengan membawanya ke groomer, namun kamu bisa juga kok dengan memotong kukunya sendiri.
Berikut kami berikan informasi cara memotong kuku kucing yang benar, yuk langsung saja cobain sendiri di rumah.
1. Buat kucing merasa nyaman
Sebelum memotong kuku kucing, kamu harus memastikan terlebih dahulu, bahwa kucingmu merasa nyaman, sehingga tidak membrontak.
Hindari memotong kuku kucing, ketika mereka sedang marah atau ketika kondisi hatimu sedang tidak baik-baik saja, karena dapat membuat prosesnya lebih sulit dan lama.
Usahakan juga, untuk melakukan pemotongan kuku di tempat yang tenang dan sunyi, idealnya kamu bisa memotong kukunya ketika mereka sedang mengantuk, atau setelah makan.
Jauhkan juga dari jendela ataupun hewan lain yang bisa mengalihkan perhatiannya, kemudian kamu bisa memangkunya di lengan, dan kemudian memegang kakinya.
BACA JUGA:Pemula Wajib Tahu, Inilah Cara Melatih Kucing Agar Nurut, Pasti Berhasil!
2. Memotong ujung kuku yang tajam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: