UIN Gus Dur Jajaki Kerja Sama dengan Universitas Kanazawa Jepang

UIN Gus Dur Jajaki Kerja Sama dengan Universitas Kanazawa Jepang

Delegasi UIN Gus Dur terdiri dari Rektor Prof. Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag., Kepala Pusat Layanan Internasional Isriani Hardini, Ph.D., dan Kepala Pusat Pengembangan Bisnis, Dr. Ayatullah Sadali, M.M. melakukan kunjungan ke Universitas Kanazawa Jepang.-Dok. UIN Gus Dur-

RADARPEKALONGAN - UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan (UIN Gus Dur) terus memperkuat kerja sama internasional. Salah satunya adalah menjajaki kerja sama dengan Universitas Kanazawa, Jepang.

Penjajakan kerja sama (initial meeting) antara UIN Gus Dur dengan Universitas Kanazawa ini ditandai dengan kunjungan delegasi UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan ke Universitas Kanazawa, Jepang pada Senin (30/10/2023).

Delegasi UIN Gus Dur yang berkunjung ke Universitas Kanazawa ini, di antaranya: Rektor UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan Prof. Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag.; Kepala Pusat Layanan Internasional, Isriani Hardini, Ph.D.; dan Kepala Pusat Pengembangan Bisnis, Dr. Ayatullah Sadali, M.M. 

BACA JUGA:UIN Gus Dur Pekalongan Tambah 3 Guru Besar Baru

BACA JUGA:UIN Gus Dur Teken MoU dengan IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Sementara dari pihak Universitas Kanazawa dihadiri oleh: Wakil Presiden bidang Kerjasama Internasional, Prof. Megumi Shimura; Penasihat Presiden Prof. Hidehiko Adachi; dan Departemen Internasional Kazuko Kawano. 

Dalam siaran pers dari Humas UIN Gus Dur disampaikan bahwa pertemuan diawali dengan penayangan video profil Universitas Kanazawa yang kemudian dilanjutkan dengan perkenalan dari pihak UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. 

Dalam pertemuan tersebut diringi dengan dialog antara UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan dan Universitas Kanazawa terkait dengan penjajakan kerja sama internasional di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi. 

BACA JUGA:Dekan FUAD UIN Gus Dur Beri Kuliah Umum di Thailand

BACA JUGA: Gelar Konferensi Internasional Studi Islam, UIN Gus Dur Undang Narasumber dari Berbagai Negara

Dengan adanya inisiasi kerja sama antara dua universitas diharapkan dapat memajukan pendidikan dan penelitian, serta meningkatkan pemahaman budaya dan konektivitas global serta untuk mendapatkan wawasan. 

Dari pertemuan ini, Rektor UIN K.H. Abdurahman Wahid menyampaikan akan mengirimkan dosen dan pegawai untuk melanjutkan studi pada Program Magister atau Doktor dengan skema Beasiswa Indonesia Bangkit LPDP dan Kementerian Agama RI. 

Sementara itu Prof. Megumi Shimura menyampaikan jumlah mahasiswa Indonesia yang sedang studi di Universitas Kanazawa adalah kedua terbesar setelah China. Beliau menyampaikan ada beberapa fasilitas untuk mahasiswa internasional seperti musholla dan asrama mahasiswa. 

BACA JUGA:Dosen dan Mahasiswa UIN Gus Dur Lakukan PKM Internasional di Malaysia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: