Dukung Program Diet Sehatmu, Inilah Manfaat Sayur Brokoli Jaga Berat Badan Tetap Ideal

Dukung Program Diet Sehatmu, Inilah Manfaat Sayur Brokoli Jaga Berat Badan Tetap Ideal

Manfaat Sayur Brokoli--Freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Belum banyak yang tahu kalau manfaat sayur brokoli salah satunya bisa bikin kenyang walau tak makan nasi. Cocok untuk mendukung program diet sehatmu.

Diet saat ini jadi gaya hidup sehat agar badan tidak terlampau banyak lemak. Kandungan lemak yang banyak rawan menimbulkan penyakit akibat kadar kolesterol tinggi. 

Kandungan HDL atau kadar kolesterol jahat akan terakumulasi jika tidak melakukan program diet. Itulah kenapa pentingnya melalukan diet agar badan terhindar dari segala macam penyakit. 

BACA JUGA:Catat Ini! 3 Manfaat Sayur Katuk, Kaya Gizi dan Bisa Kurangi Gula Berlebih

BACA JUGA:Catat Ini! 3 Manfaat Sayur Katuk, Kaya Gizi dan Bisa Kurangi Gula Berlebih

Nah, salah satu sayuran yang bisa dimanfaatkan adalah brokoli. Yuk cari tahu lebih lanjut seputar sayur yang berasal dari Italia ini. 

 Manfaat Sayur Brokoli untuk Diet

Brokoli dalam berat 90 gram secara umum mengandung berbagai acam nutrisi. Diantaranya protein (2,3 gram), karbohidrat (5,6 gram), serat (2,2 gram), lemak (0,3 gram), Folat (15 persen), vitamin C (91 persen) dan vitamin K (77 persen). 

Brokoli juga mengandung sejumlah mineral diantaranya kalsium, zat besi, potasium dan magnesium. Kubis bunga hijau ini juga bagus untuk program diet sehat kamu. 

Tidak percaya? Yuk mari bahas langsung saja biar tidak kelamaan. Jadi brokoli bisa membantu perut agar terasa kenyang. 

Sayuran brokoli sering dijadikan sebagai makanan alternatif pengganti nasi. Setiap 57 gram sayur brokoli ini mengandung 2 gram serat. 

BACA JUGA:Resep Sawi Gulung, Diet Sayuran Rebus yang Enak dan Cocok untuk Menurunkan Berat Badan

BACA JUGA:Bikin Olahan Sayur untuk Diet yang Cocok sebagai Makanan Penghangat Tubuh di Tengah Musim Hujan

Serat sangat penting untuk mendukung program diet sehat. Sebab serat akan membuat perut terasa lebih lama kenyangnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: